Page 68 - MODUL KEWARGANEGARAAN
P. 68
Batas Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE) ZEE adalah
wilayah laut suatu negara pantai yang batasnya
200 mil laut diukur dari pantai. Di dalam
wilayah ini, negara pantai yang bersangkutan
berhak menggali kekayaan laut dan
menangkap nelayan asing yang kedapatan
menangkap ikan di wilayah ini serta
melakukan kegiatan ekonomi lainnya. Negara
lain bebas berlayar atau terbang di atas
wilayah itu serta bebas pula memasang kabel
dan pipa di bawah laut.
Batas landas benua Landas benua adalah
wilayah lautan suatu negara yang batasnya
lebih dari 200 mil laut. Dalam wilayah ini
negara pantai boleh melakukan eksplorasi dan
eksploitasi dengan kewajiban membagi
keuntungan dengan masyarakat internasional.
Udara Wilayah udara suatu negara terletak di
atas batas darat dan lautnya.
Perjanjian Paris yang dimuat dalam Lembaran
Negara Hindia Belanda Nomor 536 Tahun 1928
dan Nomor 339 Tahun 1933 merupakan
perjanjian pertama yang mengatur otoritas negara
atas wilayah udaranya sendiri. Pada tahun 1928,
27 negara menandatangani Perjanjian Havana,
yang menegaskan bahwa setiap negara memiliki
kontrol udara penuh atas wilayahnya. Pesawat
suatu negara dapat terbang di atas negara lain
hanya dengan izin dari negara itu atau sesuai
dengan perjanjian khusus
3. Wilayah Ekstrateritorial
Suatu wilayah yang menurut hukum
internasional dianggap sebagai wilayah suatu
MODUL KEWARGANEGARAAN
[61]