Page 37 - MATERI ASAM BASA (1)
P. 37

Pembahasan:

                         α = 1 % = 0,01 Kb
                               2
                         Kb= α . [MOH]

                                     -2 2
                                                 -2
                            = (1 x 10  ) . 1 x 10
                                               -2
                            = 1 x 10 -4  . 1 x 10
                            = 1 x 10 -6



                        E.  Larutan Penyangga
                        1.  Pengertian Larutan Penyangga


                                Larutan penyangga adalah suatu sistem larutan yang dapat mempertahankan
                        nilai pH larutan agar tidak terjadi perubahan pH yang berarti oleh karena penambahan

                        asam atau basa maupun pengenceran. Larutan ini disebut juga dengan larutan buffer
                        atau dapar.

                                Dalam  kehidupan  sehari-hari,  terdapat  berbagai  reaksi  kimia  yang
                        merupakan  reaksi  asam  basa.  Sebagai  contoh,  reaksi  beberapa  enzim  pencernaan

                        dalam  sistem  biologis.  Enzim  pepsin  yang  berfungsi  memecah  protein  dalam

                        lambung hanya dapat bekerja optimal dalam suasana asam, yakni pada sekitar pH 2.
                        Dengan  kata  lain,  jika  enzim  berada  pada  kondisi  pH  yang  jauh  berbeda  dari  pH

                        optimal tersebut, maka enzim dapat menjadi tidak aktif  bahkan rusak. Oleh karena
                        itu, perlu ada suatu sistem  yang  menjaga nilai pH di  mana enzim tersebut bekerja.

                        Sistem  untuk  mempertahankan  nilai  pH  inilah  yang  disebut  dengan  larutan

                        penyangga.  Hal  ini  terjadi  sebagaimana  dalam  larutan  ini  terdapat  zat-zat  terlarut
                        bersifat “penahan” yang terdiri dari komponen asam dan basa. Komponen asam akan

                        menahan kenaikan pH sedangkan komponen basa akan menahan penurunan pH.






                                                                27
   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41   42