Page 169 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 AGUSTUS 2020
P. 169
Menghadapi Tatanan Kehidupan Baru" yang diselenggarakan PSGA UIN Syarif Hidayatullah
Jakarta, Kamis 23 Juli 2020.
Selain itu, dengan memanfaatkan teknologi digital, perempuan mampu melindungi dirinya
melalui program jaminan sosial yang disediakan dan dikembangkan pemerintah serta mampu
berinvestasi dalam peningkatan kompetensi diri.
Untuk mendukung upaya peningkatan kompetensi dan pemberdayaan bagi perempuan,
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah memiliki program-program terkait upaya
penguatan serta pemberdayaan perempuan di seluruh Indonesia, antara lain melalui pelatihan
berbasis kompetensi, kewirausahaan, tanggap Covid-19, pemberian insentif pelatihan, serta
pembangunan BLK Komunitas.
( Bahkan hingga Juni 2020, angka tersebut meningkat menjadi sekitar 48% (termasuk
pelatihan tanggap Covid-19). Hal itu menunjukkan bahwa program PBK diikuti secara seimbang
oleh laki-laki dan perempuan.
"Tentunya hal ini didukung adanya kejuruan pelatihan yang juga dapat diikuti perempuan,
seperti tata kecantikan, tata busana, bisnis dan manajemen dan lain-lain," ucapnya.
168