Page 127 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 6 AGUSTUS 2020
P. 127

"Kalau (perkantoran) yang nutup-nutupin sepertinya ada, pasti ada," ucapnya saat dikonfirmasi,
              Rabu (5/8/2020).
              Anak  buah  Gubernur  DKI  Jakarta  Anies  Baswedan  ini  pun  menduga,  perkantoran  itu  coba
              menutupi adanya karyawan yang terpapar Covid-19 lantaran takut ditutup sementara.

              Padahal, penutupan sementara hanya dilakukan selama 3 hari untuk proses sterilisasi saja.

              Untuk itu, Andri mengimbau kepada perkantoran atau pemilik perusahaan segera melapor bila
              mendapati adanya pekerjanya yang terpapar Covid-19.
              "Kami  lakukan  imbauan  tidak  usah  ditutupi,  karena  kalau  seumpama  ditutupi  akhirnya  akan
              ketahuan," ujarnya.

              Andri  menyebut,  pihaknya  telah  bekerja  sama  dengan  Dinas  Kesehatan  (Dinkes)  DKI  untuk
              menyusun sistem penelusuran bila ada pekerja yang terpapar Covid-19 .

              "Strategi yang kami lakukan dalam penyidakan ialah laporan eksteral dan internal. Eksternal dari
              media atau masyarakat," tuturnya.

              "Kalau  internal  dari  karyawan  itu  sendiri,  karena  dia  yang  tahu  persis  (data  karyawannya),"
              sambungnya.

              Adapun Pemprov DKI melalui Disnakertransgi telah menutup sementara 29 perkantoran terkait
              Covid-19 .

              Rinciannya, 26 perkantoran ditutup karena ada pekerja yang terpapar Covid-19 dan 3 lainnya
              lantaran tak menerapkan protokol kesehatan.

              Berikut daftar 26 perusahaan yang ditutup karena ada kasus Covid-19 : 1. PT Indosat; 2. Wisma
              BSG Abdul Muis (Kementeriam Perhubungam Dirjen Perhubungan Laut); 3. Kimia Farma; 4. BRI
              KCU Tanah Abang; 5. PT Link Tone Indonesia (Gedung I News/Okezone); 6. PT Meindo Elang
              Indah; 7. Pusat Pengelolaan Komplek Kemayoran (PPKK) Kementerian Sekretariat Negara; 8.
              Kantin Wali Kota Jakarta Barat; 9. PTDP Jakarta Barat; 10. BCA Multi finance; 11. Polres Jakarta
              Utara; 12. Kecamatan Koja; 13. PT Dunia Expedisi Transindo; 14. PT Astra Daihatsu Motor; 15.
              PT  Yamaha;  16. PT Puninar;  17.  Tip Top  18.  PT  Mitsubishi  Krama  Yudha  Motor;  19.  PT  PP
              Konstruksi; 20. BPKP; 21. BNI Life Smesco; 22. PT BCA SCBD; 23. PT Daeyong Comunication
              Indonesia; 24. KEB Hana Bank; 25. PT Kronus Indonesia; 26. PT Asiapay Technology Indonesia.

              Perkantoram yang ditutup karena langgar protokol kesehatan : 1. Proyek Graha Pertamina; 2.
              PT FAP Agri; 3. PT Wintard Jaya..























                                                           125
   122   123   124   125   126   127   128   129   130   131   132