Page 39 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 23 MARET 2021
P. 39
lebih jelas tentang tujuan K3, fungsi beserta prosedurnya, berikut penjelasannya yang dirangkum
oleh dari berbagai sumber.
Secara umum, adanya kewajiban menyelenggarakan K3 di dalam sebuah perusahaan bertujuan
untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan penyakit akibat aktivitas di tempat kerja serta
melindungi semua sumber produksi agar dapat digunakan secara efektif. Di samping itu, ada
beberapa tujuan K3 secara khusus seperti : Konsep K3 dirancang untuk memberikan jaminan
agar aktivitas kerja di perusahaan bisa berjalan dengan lancar. Dalam pelaksanaannya, K3
memiliki banyak fungsi baik bagi perusahaan maupun karyawan, yaitu: Setelah mengetahui
tujuan K3, alangkah baiknya juga memahami peran K3 dalam perusahaan maupun proyek.
Berikut penjelasannya.
Selain tujuan K3 yang harus Anda pahami, faktor yang mempengaruhi Kesehatan dan
Keselamatan Kerja juga perlu dipelajari. Berikut penjelasannya.
1. Beban Kerja Beban kerja berupa beban fisik, mental dan sosial. Sehingga usaha menempatkan
kerja yang sesuai dengan kemampuan harus diperhatikan.
2. Kapasitas Kerja Kapasitas kerja yang banyak tergantung dari pendidikan, keterampilan,
kesegaran jasmani, ukuran tubuh, keadaan gizi dan sebagainya. Itu semua perlu untuk di
perhatikan oleh perusahaan atau proyek agar pekerja tidak mengalami penyakit, sehingga dapat
berpengaruh pada produksi dan produktivitas pekerja.
3. Lingkungan Kerja Lingkungan kerja adalah dalam bentuk fisik, kimia, biologik, ergonomik
ataupun psikososial. Dengan lingkungan kerja yang nyaman, akan membuat pekerja juga dapat
betah bekerja di perusahaan atau proyek tersebut.
Dalam implementasinya, K3 dilaksanakan melalui prosedur tertentu yang harus diikuti oleh
perusahaan dan karyawan. Prosedur ini berlaku secara umum oleh semua jenis perusahaan, baik
kantor, pabrik, tambang, maupun lainnya. Prosedur tujuan K3 adalah proses kegiatan yang wajib
diikuti atau ditaati setiap pekerja demi menjamin keselamatan dan kesehatan pekerja sehingga
pekerjaan bisa dilaksanakan hingga selesai. Untuk memastikan prosedur K3 dijalankan dengan
baik, perusahaan menunjuk seseorang sebagai pengawas.
38