Page 250 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 16 NOVEMBER 2020
P. 250
Hal ini disampaikan melalui Instagram resmi @Kemnaker sebagaimana dikutip Tribunnews.com,
Jumat (13/11/2020).
Diketahui, Kemnaker telah menyelesaikan penyaluran BLT bagi para pekerja swasta dengan gaji
di bawah Rp 5 juta termin II tahap I.
Pada pencairan termin II tahap II kali ini, menyasar 2.713.434 pekerja.
Dengan disalurkannya tahap II, Kemnaker telah menyalurkan subsidi gaji/upah kepada total
4.893.816 pekerja untuk termin kedua.
Total anggaran yang telah dikeluarkan untuk tahap I dan II ini sebanyak Rp5,8 triliun.
BLT Subsidi Gaji Karyawan Swasta Tahap 2 Sudah Cair, Cek Saldo Rekeningmu ! BLT BPJS
Ketenagakerjaan Gelombang 2 Tahap 1 Sudah Cair, Cek Rekeningmu! "Alhamdulillah, hari ini
kami kembali menyalurkan termin kedua subsidi gaji/upah bagi para pekerja yang yang masuk
dalam tahap 2 pada termin I lalu," kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah melalui Siaran
Pers Biro Humas Kemnaker, Kamis (12/11/2020).
Ida Fauziyah menjelaskan, pihaknya mengupayakan mempercepat penyaluran subsidi gaji/upah
termin kedua.
Ia juga memastikan, tidak ada penundaan penyaluran termin kedua.
"Sebelumnya kami mendapat informasi, penyaluran termin kedua ditunda. Hal itu tidak benar."
"Buktinya, termin kedua tahap I sudah disalurkan sejak Hari Senin (9/11/2020) dan Kamis
(12/11/2020) dilanjutkan untuk tahap II," jelasnya.
Ida menjelaskan, setelah subsidi gaji/upah termin pertama selesai disalurkan.
Kemnaker juga melakukan evaluasi bersama BPJS Ketenagakerjaan, Bank Himbara, Ditjen Pajak
(DJP), BPK, dan KPK.
Kemnaker juga telah selesai melakukan pemadanan data dengan DJP, sehingga subsidi gaji/upah
bisa langsung dicairkan.
Bantuan pemerintah berupa subsidi gaji/upah adalah salah satu program percepatan Pemulihan
Ekonomi Nasional (PEN).
Jadwal Pencairan BLT Gaji Tahap II Rp 1,2 Juta: Cair Pekan Ini, Rekening BCA Lebih Lambat
Persyaratan Penerima Bantuan Sesuai Permenaker Nomor 14 Tahun 2020, kriteria yang berhak
menerima subsidi gaji sebagai berikut: - Warga Negara Indonesia atau WNI. Dibuktikan dengan
nomor induk kependudukan.
- Terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan.
Dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.
- Pekerja/Buruh penerima Gaji/Upah.
- Kepesertaan sampai dengan bulan Juni 2020.
- Peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran
iuran yang dihitung berdasarkan Gaji/Upah dibawah Rp 5 juta sesuai Gaji/Upah terakhir yang
dilaporkan oleh pemberi kerja kepada BPJS Ketenagakerjaan dan tercatat di BPJS
Ketenagakerjaan.
- Memiliki rekening bank yang aktif.
249