Page 226 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 21 JUNI 2021
P. 226

Adapun, cara mendaftarkan diri melalui karirhub sebagai berikut: 1. Masukan No. KTP / No. HP
              / Email beserta Password akun yang sudah terdaftar pada layanan SISNAKER, kemudian klik
              "Masuk Sekarang 2. Selanjutnya pilih "Daftar Sebagai Pencari Kerja". 3. Setelah itu pencari kerja
              akan diarahkan kepada halaman beranda layanan karirhub. Pencari Kerja dapat melihat berbagai
              lamaran yang tersedia dan melamar pada lowongan yang diminati.

              Kemudian,  jika  akan  mencetak  kartu  AK/I  pencari  kerja  datang  langsung  ke  Dinas
              Kabupaten/Kota.

              Menteri Tenagakerja (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa tidak ada pungutan biaya alias
              gratis dalam pengurusan dan pencetakan kartu tanda bukti pendaftaran Pencari Kerja (AK/I)
              atau biasa disebut dengan kartu kuning tersebut.

              "Apabila ada petugas yang meminta pungutan, laporkan saja ke pihak ke berwajib dan petugas
              yang meminta pungutan akan dikenakan sanksi tegas," kata Menaker, Sabtu (19/6).

              Menaker Ida pun mengimbau masyarakat yang sedang mencari kerja untuk mendaftarkan diri
              ke Dinas yang bertanggung jawab di bidang ketenagakerjaan di tingkat kabupaten/kota.

              Pelayanan  pendaftaran  pencari  kerja  tersebut  diatur  oleh  Permenaker  No.39/2016  tentang
              Penempatan Tenaga Kerja.

              Hal itu juga sesuai kebijakan otonomi daerah, di mana pencari kerja yang akan bekerja di dalam
              atau di luar negeri harus terdaftar di Dinas Kabupaten/Kota sesuai domisili.
              Namun,  bagi  pencari  kerja  yang  berada  di  luar  kabupaten/kota  domisilinya  tetap  dapat
              mendaftarkan diri ke Dinas ketenagakerjaan setempat, karena pelayanan pencari kerja bersifat
              nasional.

              "Kami  meminta  para  kepala  dinas  untuk  memberikan  pelayanan  yang  baik,  maksimal,
              memudahkan  para  pemohon  yang  mengajukan  diri  untuk  pengurusan  kartu  AK/I.  Jangan
              dipersulit," tegasnya.

              Menaker Ida pun menambahkan, bagi pencari kerja yang telah mendapatkan pekerjaan, wajib
              melaporkan  telah  diterima  bekerja  kepada  instansi  yang  bertanggung  jawab  di  bidang
              ketenagakerjaan kabupaten/kota.

              Data-data pencari kerja yang diperoleh dari pembuatan kartu kuning itu lanjut, Menaker Ida
              Fauziyah, dapat dimanfaatkan oleh masing-masing dinas tenaga kerja.

              "Salah  satunya  untuk  membuat  perencanaan  tenaga  kerja,  sehingga  ketersediaan  lowongan
              pekerjaan di daerahnya dapat segera diisi oleh pencari kerja," katanya.





















                                                           225
   221   222   223   224   225   226   227   228   229   230   231