Page 160 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 JUNI 2021
P. 160

Judul              Permasalahan Indomaret dengan Pegawainya, Kemenaker: Harus Win-
                                   Win Solution
                Nama Media         kompas.com
                Newstrend          Aksi Boikot Produk Indomaret
                Halaman/URL        https://money.kompas.com/read/2021/06/03/091700026/permasalahan-
                                   indomaret-dengan-pegawainya-kemenaker-harus-win-win-solution
                Jurnalis           Dwi Nur Hayati
                Tanggal            2021-06-03 09:17:00
                Ukuran             0
                Warna              Warna
                AD Value           Rp 17.500.000
                News Value         Rp 52.500.000
                Kategori           Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan            Korporasi
                Sentimen           Positif



              Ringkasan

              Kepala  Biro  Humas  Kementerian  Ketenagakerjaan  (Kemenaker)  Chairul  Fadhly  Harahap
              meminta,  permasalahan  antara  PT  Indomarco  Prismatama  (  Indomaret  )  dengan  salah  satu
              pegawainya, Anwar Bessy, dapat diselesaikan secara dialog atau komunikasi yang baik.



              PERMASALAHAN INDOMARET DENGAN PEGAWAINYA, KEMENAKER: HARUS WIN-
              WIN SOLUTION

              Kepala  Biro  Humas  Kementerian  Ketenagakerjaan  (Kemenaker)  Chairul  Fadhly  Harahap
              meminta,  permasalahan  antara  PT  Indomarco  Prismatama  (  Indomaret  )  dengan  salah  satu
              pegawainya, Anwar Bessy, dapat diselesaikan secara dialog atau komunikasi yang baik.

              "Untuk menjaga hubungan industrial yang harmonis dan kondusif, maka harus memprioritaskan
              dialog guna mencari win-win solution terbaik," katanya, seperti dalam keterangan tertulis yang
              Kompas.com terima, Kamis (3/6/2021).

              Untuk diketahui, Indomaret telah mempidanakan Anwar Bessy karena merusak fasilitas kantor
              saat melakukan aksi protes terkait pembayaran tunjangan hari raya (THR) pada 2020.

              Chairul  meyakini,  situasi  pandemi  Covid-19  berdampak  terhadap  kondisi  perekonomian  yang
              sulit, termasuk antara perusahaan dan pegawai.

              "Kondisi ini, selayaknya menjadi momen bagi semua pihak untuk bersatu, saling memahami, dan
              mendukung dalam menghadapi pandemi," imbuhnya.

              Oleh karena itu, Chairul meminta Indomaret dan Anwar Bessy terus memupuk dialog hubungan
              industrial dan mempererat kebersamaan.
              Menurutnya, kedua pihak memiliki itikad baik untuk menuntaskan persoalan ketenagakerjaan.




                                                           159
   155   156   157   158   159   160   161   162   163   164   165