Page 23 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 6 JULI 2021
P. 23

Judul               Duka kaum buruh
                Nama Media          lokadata.id
                Newstrend           Aturan Upah Minimum
                Halaman/URL         https://lokadata.id/artikel/duka-kaum-buruh
                Jurnalis            redaksi
                Tanggal             2021-06-28 04:57:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 7.500.000

                News Value          Rp 22.500.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif




              Ringkasan
              Ketika Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan upah nominal buruh yang pada Mei tahun ini,
              angkanya  terus  melaju  sejak  Januari  2019.  Boleh  jadi,  kenaikan  tersebut  hanya  ilusi.
              Kenyataannya bisa lebih buruk. Upah nominal adalah upah yang secara aktual diterima pekerja,
              sedang upah riil mengacu pada daya beli. Secara nominal, seperti pada kasus upah buruh tani
              dan bangunan, angkanya memang naik terus sejak Januari 2019 hingga Mei 2021. Namun, tidak
              dengan upah riil.


              DUKA KAUM BURUH

              Ketika Badan Pusat Statistik (BPS) mengumumkan upah nominal buruh yang pada Mei tahun ini,
              angkanya  terus  melaju  sejak  Januari  2019.  Boleh  jadi,  kenaikan  tersebut  hanya  ilusi.
              Kenyataannya bisa lebih buruk.

              Upah nominal adalah upah yang secara aktual diterima pekerja, sedang upah riil mengacu pada
              daya beli. Secara nominal, seperti pada kasus upah buruh tani dan bangunan, angkanya memang
              naik terus sejak Januari 2019 hingga Mei 2021. Namun, tidak dengan upah riil.

              Ringkasnya, upah riil adalah upah yang menggambarkan daya beli para pekerja. Upah aktual
              yang mereka terima memang meningkat, tapi harga barang dan jasa yang mereka butuhkan
              juga terus menanjak. Upah riil dalam data BPS terbaru jelas menunjukkan daya beli para pekerja
              terus melorot.

              Pada Mei tahun ini, BPS mengumumkan upah nominal buruh tani sebesar Rp56.710 per hari.
              Dibandingkan  posisi  Januari  2019,  ada  kenaikan  5,79  persen  atau  setara  dengan  Rp3.106.
              Namun, upah riil yang diterima pekerja di sektor pertanian ini justru menyusut 0,37 persen atau
              lebih rendah Rp197.

              Hal  yang  sama  terjadi  dengan  upah  harian  buruh  bangunan.  Secara  aktual,  upah  buruh
              bangunan  pada  Mei  2021  naik  2,92  persen  atau  Rp2.583  dibandingkan  posisi  Januari  2019.
              Namun, upah riilnya malah turun 1,93 persen atau setara dengan Rp1.676.




                                                           22
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28