Page 168 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 3 SEPTEMBER 2020
P. 168

Judul               6 Syarat Dapat BLT Rp 600 Ribu dari Pemerintah, Aktif BPJS
                                    Ketenagakejaan hingga Memiliki Rekening
                Nama Media          tribunnews.com
                Newstrend           Santunan Pegawai Swasta
                Halaman/URL         https://www.tribunnews.com/nasional/2020/09/02/6-syarat-dapat-blt-
                                    rp-600-ribu-dari-pemerintah-aktif-bpjs-ketenagakejaan-hingga-
                                    memiliki-rekening
                Jurnalis            Arif Fajar Nasucha
                Tanggal             2020-09-02 12:32:00
                Ukuran              0

                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Kementerian Ketenagakerjaan
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif

              Ringkasan
              Berikut enam syarat dapat Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 Ribu untuk pekerja. Syarat
              yang  harus  dipenuhi  penerima  BLT  Rp  600  Ribu  di  antaranya  terdaftar  aktif  di  BPJS
              Ketenagakejaan dan memiliki rekening bank aktif.

              6 SYARAT DAPAT BLT RP 600 RIBU DARI PEMERINTAH, AKTIF BPJS
              KETENAGAKEJAAN HINGGA MEMILIKI REKENING

              Berikut enam syarat dapat Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 Ribu untuk pekerja. Syarat
              yang  harus  dipenuhi  penerima  BLT  Rp  600  Ribu  di  antaranya  terdaftar  aktif  di  BPJS
              Ketenagakejaan dan memiliki rekening bank aktif. Diketahui, pemberian BLT Rp 600 Ribu atau
              yang disebut  Bantuan Subsidi Upah (BSU)  dari Pemerintah telah dilakukan secara simbolis oleh
              Presiden Joko Widodo pada Kamis (27/8/2020), kemarin.

              Diwartakan    Tribunnews.com    sebelumnya,  Menteri  Ketenagakerjaan  Ida  Fauziyah  meminta
              pekerja untuk bersabar karena proses pencairan dilakukan secara bertahap. Kabar BLT Rp 600
              Ribu untuk Pekerja: Kendala Baru hingga Imbauan untuk Perusahaan  BLT Rp 600 Ribu Cair
              Lagi, Pekerja dengan Rekening Bank Swasta Seperti BCA Terima Lebih Lambat  Proses pencairan
              BLT  Rp  600  ribu  tahap  pertama  (September-Oktober)  dengan  total  15,7  juta  penerima  ini
              ditarget selesai paling lambat akhir September 2020.

              Nantinya, pekerja menerima Rp 1,2 juta dari total Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp 2,4 juta per
              orang. Untuk cek apakah Anda berhak mendapat BLT Rp 600 Ribu atau tidak, bisa simak syarat
              penerima  bantuan  yang    Tribunnews.com    kutip  dari  Peraturan  Menteri  Ketenagakerjaan  RI
              Nomor 14 Tahun 2020:  Persyaratan Penerima Bantuan

              1. Warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor induk kependudukan

              2.  Terdaftar  sebagai  peserta  aktif  program  jaminan  sosial  ketenagakerjaan    BPJS
              Ketenagakerjaan  yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan

              3. Pekerja/Buruh penerima Gaji/Upah

              4. Kepesertaan sampai dengan bulan Juni 2020

                                                           167
   163   164   165   166   167   168   169   170   171   172   173