Page 8 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 3 MEI 2021
P. 8

THR  lanjut  Didin,  wajib  diberikan  oleh  perusahaan  selambat-lambatnya  tujuh  hari  sebelum
              lebaran.  Untuk  itu pihaknya  mengingatkan kembali  bagi perusahaan-perusahaan  untuk  tidak
              lupa untuk membayar THR sesuai dengan ketentuan.

              Disisi lain pihaknyajuga meyakini, jika perusahaan yang ada di Kota Sukabumi akan mematuhi
              surat edaran tersebut. Tapi, lanjut Didin, pihaknya j uga akan meembu-ka Pos Komando Satuan
              Tugas (posko Satgas) pengaduan tenaga kerjaan pelayanan konsultasi dan penegakan hukum
              THR.

              "Jadi jika ada pekerja atau buruh yang THR nya tidak dibayarkan lebih dari waktu itu, maka kami
              persi-lahkan melapor ke Posko Pengaduan THR, yang berlokasi di Kantor Disnaker Jalan Ciaul
              Pasir No 63, Kelurahan Cisarua, Kecamatan Cikole.

              Selain itu kami j uga akan melakukan pengawasan ke lapangan, bukan hanya menunggu aduan
              saja," tegas Didin.

              Sementara bagi perusahaan yang tidak bisa membayar THR kepada pekerjanya, bisa datang
              juga ke kantor Disnaker untuk konsultasi dan bisa difasilitasi untuk melakukan tripartit, antara
              perusahaan dengan karyawannya.

              "Jadi  Pos  pengaduan  ini  bukan  hanya  untuk  pekerja,  melainkan  perusahaan  juga  bisa
              mengadukannya jika takmampumembayarTHR kepada karyawanya," pung-kas Didin. 'JJarya




















































                                                            7
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13