Page 11 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 APRIL 2021
P. 11
Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/. Masukkan alamat email di kolom user.
Masukkan kata sandi. Setelah masuk, pilih menu layanan. Apabila belum terdaftar di laman
tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara: Masuk ke
https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/. Pilih menu registrasi.
Isi formulir sesuai dengan data nomor KPJ Aktif, nama, tanggal lahir, nomor e-KTP, nama ibu
kandung, nomor ponsel, dan email. Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN. PIN dikirim
melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan. Tampilan beranda
bsu.bpjamsostek.id bagi pekerja yang menerima SMS dari BP Jamsostek.
3. Kirim SMS Cara melalui SMS sebenarnya diperuntukkan untuk mengecek besaran saldo JHT
atau cek saldo bpjs ketenagakerjaan online.
Pengecekan saldo JHT juga bisa digunakan sekaligus untuk mengetahui apakah status
kepesertaannya masih aktif atau tidak.
Ketik pada layar HP: DAFTAR (spasi)SALDO#Nomor KTP#NAMA#Tanggal lahir#Nomor peserta,
kemudian kirim SMS? ke 2757. Untuk tanggal lahir gunakan format dd-mm-yy. Itulah tadi cara
cek saldo bpjs ketenagakerjaan online.
4. Datang ke kantor cabang Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang
langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa
persyaratan untuk mengecek kepesertaan yakni KTP dan Kartu Kepesertaan.
Kriteria penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan BLT BPJS Ketenagakerjaan atau subsidi gaji atau
upah tahun 2021 sebesar Rp 1,2 juta akan dicairkan bulan Maret ini. Namun sayangnya, tidak
semua pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan akan mendapatkannya.
Menurut Menaker Ida Fauziah, pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan subsidi upah ini hanya
menyasar pekerja yang terdaftar sebagai penerima di gelombang 1, tapi belum mendapatkannya
pada gelombang 2.
Sudah Akhir Maret, BLT BPJS tak Kunjung Cair? Cek Apakah Anda Termasuk Kriteria Penerima
BLT BPJS Rp 1,2 juta Belum Masuk Rekening? Jangan-jangan Anda Bukan Penerima, Lihat
Kriterianya Presiden Joko Widodo lewat Menteri Tenaga Kerja (Menaker) Ida Fauziyah telah
menyatakan Bantuan Langsung Tunai (BLT) BPJS Ketenagakerjaan resmi dilanjutkan pada tahun
2021.
BLT senilai Rp 1,2 juta diperuntukkan bagi pekerja atau karyawan yang gajinya di bawah Rp 5
Juta. Namun hingga April 2021 belum ada kejelasan tentang pencairan BLT BPJS
Ketenagakerjaan itu.
Kapan BLT BPJS 2021 cair? Apakah April 2021 cair Rp1,2 Juta? Ada sejumlah kriteria penerima
BLT BPJS kali ini. Segera cek apakah anda termasuk penerima atau tidak, Rp 1,2 juta cair.
INFO TERBARU BLT UMKM 2021, Cair Rp 2,4 Juta, Cara Daftar Langung Bisa, Catat Syarat jadi
Penerima Dilansir BPJSKetenagakerjaan.go.id Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati
dalam Webinar Series Majelis Wali Amanat Universitas Indonesia dengan tema 'Covid-19 dan
Percepatan Pemulihan Ekonomi 2021: Harapan, Tantangan dan Strategi Kebijakan' pada Rabu
(27/01/2021) mengungkapkan fokus kebijakan APBN 2021 diarahkan untuk mempercepat
akselerasi Pemulihan Ekonomi Nasional ( PEN).
APBN 2021 akan mendukung keberlanjutan program PEN terutama untuk penanganan
kesehatan termasuk pengadaan vaksin dan vaksinasi. Selain itu PEN juga akan fokus pada
perlindungan sosial berupa BLT BPJS Ketenagakerjaan, sektoral K/L dan pemda, dukungan
10