Page 438 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 16 AGUSTUS 2021
P. 438
Judul Bermasalah soal Subsidi Gaji Rp 1 Juta? Adukan ke Sini
Nama Media detik.com
Newstrend Bantuan Subsidi Upah 2021
Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5680672/bermasalah-
soal-subsidi-gaji-rp-1-juta-adukan-ke-sini
Jurnalis Trio Hamdani
Tanggal 2021-08-13 13:05:00
Ukuran 0
Warna Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Ditjen PHI & Jamsos
Layanan Korporasi
Sentimen Positif
Ringkasan
Bagi para pekerja yang merasa memenuhi persyaratan sebagai penerima bantuan subsidi
upah/gaji (BSU) Rp 1 juta bisa menyampaikan aduan jika mengalami kendala atau masalah.
Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Anwar Sanusi mengatakan
pekerja bisa menyampaikan aduannya ke pusat panggilan (call center) 1500630.
BERMASALAH SOAL SUBSIDI GAJI RP 1 JUTA? ADUKAN KE SINI
Bagi para pekerja yang merasa memenuhi persyaratan sebagai penerima bantuan subsidi
upah/gaji (BSU) Rp 1 juta bisa menyampaikan aduan jika mengalami kendala atau masalah.
Sekretaris Jenderal Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Anwar Sanusi mengatakan
pekerja bisa menyampaikan aduannya ke pusat panggilan (call center) 1500630.
"Ada kanal pengaduan. Bisa di call center kita 1500630," katanya melalui pesan singkat kepada
detikcom, Jumat (13/8/2021).
Anwar menjelaskan selain call center, pekerja juga bisa menyampaikan aduan melalui kanal
media sosial (medsos) milik Kementerian Ketenagakerjaan.
"Melalui medsos kita juga bisa," tambahnya.
Anwar sebelumnya mengatakan bahwa subsidi gaji Rp 1 juta sudah mulai disalurkan ke rekening
penerima sejak Kamis (12/8/2021). Tahap pertama, bantuan ditransfer kepada 1 juta pekerja
dari target 8,7 juta pekerja.
Mudah-mudahan Kamis sudah di rekening penerima," kata Anwar kepada detikcom Selasa
(10/8/2021) lalu.
437

