Page 29 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 10 AGUSTUS 2021
P. 29

PARTAI ANWAR IBRAHIM PERJUANGKAN VAKSINASI COVID-19 UNTUK PEKERJA
              ASING TAK BERDOKUMEN
              Partai Keadilan Rakyat (PKR) meminta semua pusat pemberian vaksin (PPV) di Malaysia terbuka
              untuk semua pekerja asing, termasuk yang tidak memiliki dokumen.

              Permintaan itu didasarkan pada fakta bahwa banyak pusat vaksinasi yang masih memiliki tempat
              untuk tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

              "Komite vaksin (JKJAV) harus mengeluarkan SOP yang jelas untuk memberikan vaksinasi kepada
              pekerja asing yang tidak berdokumen tanpa mengundang resiko tindakan Departemen Imigrasi
              terhadap mereka," kata Wakil Ketua Wanita PKR, Sangetha Jayakumar di Kuala Lumpur, Senin.

              Dia mengatakan setidaknya dipastikan dua PPV di setiap daerah dapat menerima pekerja asing
              tidak berdokumen.
              "Tenaga kerja asing yang tidak memiliki paspor/izin kerja harus diperbolehkan masuk ke PPV
              khusus di masing-masing wilayah," kata Sangetha.

              Sedangkan  pekerja  asing  yang  sudah  berbulan-bulan  tidak  bekerja  dan  tidak  memiliki
              penghasilan yang cukup, sebaiknya tidak disuruh pergi ke PPV yang jauh karena mereka tak
              mampu membayar ongkos perjalanan.

              Sangetha menceritakan selama seminggu terakhir dirinya telah bekerja sama dengan LSM dan
              beberapa individu untuk mendaftarkan banyak pekerja asing agar mendapatkan vaksinasi di PPV
              terdekat di Klang, sebuah distrik di bagian barat negeri Selangor.

              "Usaha patungan ini telah membuahkan hasil dengan 300 pekerja asing berhasil mendapatkan
              vaksinasi mereka dalam waktu dekat," katanya.

              Dari  kegiatan  tersebut  pihaknya  menemukan  pekerja  asing  di  daerah  Klang  yang  dijanjikan
              menerima vaksin namun lokasinya terlalu jauh, seperti di Putrajaya, Kuala Lumpur dan Mines,
              Seri Kembangan, yang berjarak sekitar 30-50 kilometer dari Klang.

              "Jelas  ketakutan  pekerja  asing  ilegal,  apakah  mereka  memiliki  paspor/izin  kerja  yang  masih
              berlaku tetapi sudah habis masa berlakunya - kelompok ini sangat takut untuk mendaftarkan diri
              dalam program vaksinasi. Meski ada beberapa pekerja asing yang sudah terdaftar, namun masih
              menunggu janji hingga berbulan-bulan," kata Sangetha.

              Dia mengatakan dirinya menghadapi ilema saat melibatkan tenaga kerja asing ilegal yang tidak
              memiliki dokumen perjalanan seperti paspor.

              "Mengapa mereka diperintahkan hanya untuk menghadiri PPV Bukit Jalil?" kata Sangetha, seraya
              menambahkan  bahwa  di  Bukit  Jalil  ada  tempat  penahanan  atau  depo  bagi  orang  asing.
              (ant/dil/jpnn)

















                                                           28
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34