Page 11 - E-MODUL NAPZA (RIA MARIATI 1705111058)
P. 11

E-Modul                                                 Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif





              Tambahkan Pengetahuanmu





                 Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif (NAPZA)




                     NAPZA  disebut  juga  dengan  narkoba.  NAPZA

               adalah  semua  bahan  atau  zat-zat  kimia  yang  apabila

               dikonsumsi dapat mengubah pikiran, perasaan, suasana


               hati  atau  perilaku  seseorang.  NAPZA  dapat  masuk  ke

               dalam  tubuh  seseorang  dengan  cara  ditelan,  dihisap

               ataupun  di  suntik.  NAPZA  terdiri  dari  narkotika,

               psikotropika dan zat adiktif.




               A. Sejarah Penemuan NAPZA

                     Sejak  ribuan  tahun  yang  lalu,  manusia  sudah


               memanfaatkan  bahan-bahan  alami  seperti  dedaunan,

               umbi-umbian, biji-bijian, bunga, buah dan batang kulit

               kayu  untuk  pengobatan.  Bahan-bahan  alami  tersebut


               digunakan untuk mengobati rasa sakit dan rasa nyeri saat

               terluka,  mengatasi  demam  dan  berbagai  kesakitan

               lainnya. Bahan alami tersebut juga digunakan manusia

               untuk ritual dan upacara.


                     Sebagai  besar  bahan  alami  tersebut  benar-benar

               memiliki khasiat pengobatan sehingga tetap digunakan

               sampai  saat  ini  dalam  bentuk  obat,  jamu  dan  ramuan


               herbal.  Sejalan  dengan  berkembangnya  ilmu  dan






   Kelas XI SMA                                                                                      Semester II
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16