Page 263 - MODEL DESAIN BUSANA
P. 263

Selain menambah keelokan tubuh dan cantiknya paras balutan busana yang

            dikenakan  akan  memberikan  nilai  lebih  bagi  penampilan  seseorang,  oleh  sebab

            itulah  busana  memiliki  peran  penting  juga  dalam  menunjang  penampilan  agar

            lebih  sempurna.  Bagaimanakah  busana  yang  pantas,  cocok,  indah  dan  sesuai
            dengan karakter si pemakai, baik itu dalam hal warna, corak atau polos dan jenis

            bahannya?  tanpa  harus  menjadi  korban  mode.  Berbusana  sesuai  dengan  tipe

            kepribadian merupakan cara  busana yang terbaik karena apa yang kita kenakan

            akan terlihat dengan dukungan kepribadian kita dari dalam.
                  Selain  itu,  aspek  yang  tidak  kalah  penting  dalam  berbusana  adalah

            kesesuaian  antara  busana  yang  dikenakan  dengan  bentuk  tubuh  sipemakai  agar

            kekurangan tubuh sipemakai dapat di tutupi dengan busana yang dikenakan. Oleh

            sebab itu, kita perlu mengetahui tipe/kepribadian atau bentuk tubuh kita sendiri.






                            B. TUJUAN


            Mahasiswa  S1  Pendidikan  Tata  Busana  semester  ganjil  dapat  mengidentifikasi

            berbagai type/kepribadian dan bentuk tubuh wanita bila diberikan acuan tentang
            berbagai type/kepribadian dan bentuk tubuh wanita dengan tepat












                                                                                         207
   258   259   260   261   262   263   264   265   266   267   268