Page 3 - KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR_Neat
P. 3
KETERAMPILAN DASAR MENGAJAR
O
rang-orang besar dilahirkan oleh guru-guru hebat. Sejarah semua tokoh
besar menunjukkan bahwa mereka dibentuk oleh hasil interaksinya secara
intensif dengan guru-guru mereka. Guru tersebut mengajar dengan sepenuh
hati, menginspirasi, memegaruhi,
dan kemudian mengubah
kehidupan anak didiknya.
Pengaruh para guru ini menancap
kuat dalam kehidupan anak
didiknya, tidak hanya saat mereka
sekolah, tetapi sepanjang
hidupnya.
Guru-guru ideal menjalankan tugasnya secara professional. Bagi mereka tugas
mendidik adalah tugas memberdayakan. Mereka akan mendayagunakan segenap
potensi dan kemampuannya untuk menggali segenap potensi anak didiknya. Banyak
hal yang mungkin belum tergali saat anak didik duduk di bangku sekolah, tetapi di
tangan guru professional potensi ini disemai hingga pada akhirnya tumbuh subur.
Mungkin saja perkembangannya terjadi setelah anak didik menyelesaikan bangku
sekolah, tetapi pemantiknya adalah para guru.
Memang tidak semua guru dapat menjalankan peran ideal. Justru, harus jujur
diakui bahwa salah satu persoalan mendasar dalam system pendidikan di Indonesia
adalah lemahnya kualitas guru. Padahal guru adalah kunci utama keberhasilan
pembelajaran. Guru yang memiliki kualitas memadai akan mampu membangun
suasana pembelajaran yang mampu memberdayakan para sisiwanya. Mereka tidak
hanya sekadar mengajar untuk memenuhi tuntutan kurikulum, tetapi juga bagaimana
para siswanya menggali segenap potensi dan keunikan dirinya.
| K e t e r a m p i l a n D a s a r M e n g a j a r