Page 39 - C:\Users\RENO\Documents\MK Sistem Operasi\Folder Baru\
P. 39
ini diantaranya UNIVAC III, UNIVAC SS80, SS90, dan 1107, IBM 7070, 7080, 1400,
dan 1600.
Kelebihan dari komputer di zaman ini adalah bentuknya yang efisien yang tidak
sebesar sebelumnya, komputer dalam generasi ini juga lebih luas penerapannya dalam
kehidupan. Seperti aspek pendidikan, kesehatan, industri dan lain-lain. Sedangkan
kelemahan dari komputer dimasa ini adalah transistor yang banyak menghasilkan panas
yang cukup besar, yang dapat berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer
yaitu quartz rock (batu kuarsa). Dalam bahasa assembly digunakan kode-kode berupa
singkatan yang menggantikan kode biner. Komputer mampu mendesain produk,
menghitung daftar gaji, mencetak data sehingga komputer generasi kedua ini sukses di
pasaran.
Dalam perkembangannya, komputer generasi kedua ini memiliki ciri-ciri
sebagai berikut :
1. Bahasa pemrograman tidak lagi menggunakan bahasa mesin yang rumit, tetapi
diganti dengan bahasa yang mudah dimengerti oleh manusia seperti COBOL,
FORTRAN, ALGOL
2. Sirkuit terbuat dari transistor dan kuran lebih kecil dibandingkan generasi pertama.
3. Kapasitas memori penyimpan data lumayan besar.
4. Tidak membutuhkan daya listrik yang besar.
5. Berorientasi pada bisnis.
6. Pengoperasian komputer sudah cepat.
Generasi Ketiga : Integrated Circuits (1965 – 1980)
Pada tahun 1958 terjadi revolusi elektronika
kembali, yaitu ditemukannya integrated circuit (IC) yang
merupakan penggabungan komponen – komponen elektronika
dalam suatu paket. Dengan ditemukan IC ini semakin
mempercepat proses komputer, kapasitas memori makin besar
dan bentuknya semakin kecil.
Gambar 2.6. Komputer Generasi 3
Sumber: https://www.jetorbit.com
25