Page 47 - D:\MMMMMMM\SEMESTRE 8\SKRIPSI\E-MODUL\New folder\
P. 47
e. Bronkus
Pada bagian paling dasar dari trakea, trakea
bercabang menjadi dua. Percabangan trakea
tersebut disebut dengan bronkus, masing-masing
bronkus memasuki paru-paru kanan danparu-paru
kiri. Struktur bronkus hampir sama dengan trakea,
tetapi lebih sempit. Bentuk tulang rawan bronkus
tidak teratur, tetapi berselang-seling dengan otot
polos.
Gambar 2.7 : Laring
Sumber : BelajarGiat.ID
f. Bronkiolus
Di dalam paru-paru bronkus bercabang-cabang lagi. Bronkiolus merupakan
cabang-cabang kecil dari bronkus. Pada ujung-ujung bronkiolus terdapat gelembung-
gelembung yang sangat kecil dan berdinding tipis yang disebut alveolus (jamak =
alveoli).
g. Paru-paru
Paru-paru adalah organ yang terdapat pada
rongga thorax, yang menyediakan ruang untuk
volume paru-paru selama bernafas, sehingga
thoraxtidak terdesak oleh paru-paru yang
mengembang saat inspirasi (mengambil
nafas).Rongga thorax diperbesar dengan dua
cara, yaitu dengan pergerakan ke atas dan bawah
oleh otot diafragma serta elevasi dan depresi
tulang rusuk untuk meningkatkan dan mengurang idiameter anteroposterior dari
rongga thorax.
Kelas VIII Semester 2
35
SMP/MTs