Page 8 - MODUL MATERI PEMBELAJARAN BOLA BESAR 1 SEPAKBOLA VII
P. 8
2. Menendang bola / shooting
Rata – rata orang pasti tahu bagaimana cara menendang bola. Tapi tidak semuanya
tahu tekniknya. Berikut adalah teknik dasar menendang bola.
Menendang bola dengan kaki bagian luar, teknik ini biasanya digunakan saat freekick
atau bola mati.
Menendang bola dengan kaki bagian dalam, teknik ini biasanya digunakan saat jarak
anda dekat dengan gawang dan pada saat bola sedang bergulir.
Menendang bola dengan punggung kaki, teknik ini biasanya digunakan saat bola
sedang melambung, bola mati, dan bola hidup atau bola sedang bergulir.
3. Mengumpan bola / passing
Mengumpan bola atau passing adalah teknik dasar dalam permainan sepak bola yang
menurut kami adalah teknik yang harus wajib dikuasai dan yang paling penting. Kenapa
kami bilang begitu? Karena jika anda tidak begitu hebat dalam menggiring bola, bisa
tertutupi oleh umpan anda yang bagus. Dan jika tendangan anda untuk mencetak gol
kurang bisa diandalkan, maka bisa tertutupi dengan memberikan umpan yang indah
kepada teman. ada 3 teknik dalam mengumpan bola.
Mengumpan bola dengan kaki bagian luar, teknik ini digunakan untuk mengumpan
jarak pendek.
Mengumpan bola dengan kaki bagian dalam, teknik ini juga digunakan untuk
mengumpan jarak pendek.
Mengumpan bola dengan punggung kaki, teknik ini digunakan untuk mengumpan
jarak jauh.