Page 7 - FLUIDA VEA
P. 7

KATA PENGANTAR


                       Perubahan dalam dunia pendidikan menuntut guru dan sekolah untuk ikut serta

               mengikuti perubahan  itu.  Tentu  saja  tidak hanya bersiap  dengan segala perubahan
               yang terjadi, guru dan sekolah harus tanggap dan mengerti akan hal yang semestinya

               dilakukan. Modul ini disusun sebagai wujud nyata kepedulian penulis yang juga seorang

               guru untuk memberikan andil dalam menanggapi perubahan yang terjadi khususnya
               akibat covid 19. Covid 19 memaksa pembelajaran di kelas untuk bertransformasi. Tidak

               hanya cukup memindahkan dari kelas tradisional ke ruang kelas digital sediaan dari
               berbagai platform, tetapi lebih dari itu pembelajaran di masa covid seyogyanya mampu

               meminimalisir  terjadinya  learning  loss  yang  akan  merugikan  generasi  yang  akan

               datang.
                       Modul  ini  diperuntukkan  bagi  siswa  SMK  Penerbangan  pada  materi  Fluida.

               Penulis melihat bahwa dalam mempelajari materi – materi yang berkaitan dengan Ilmu
               Penerbangan, konsep Fisika sangat diperlukan. Oleh sebab itu,  modul ini mencoba

               untuk  memberikan  konteks  pada  konsep  Fisika  dengan  harapan  mampu  dipahami
               siswa dengan baik sehingga akan memberikan implikasi yang berarti saat peserta didik

               mempelajari Ilmu Penerbangan.

                       Modul  dikembangkan  dengan  pendekatan  pembelajaran  kontekstual.
               Pembelajaran kontekstual dirasa efektif karena prinsip pendekatannya sejalan dengan

               bagaimana  otak  manusia  bekerja.    Pembelajaran  kontekstual  menekankan  pada
               pemaknaan  sebuah  konten. Konteks memberi  makna  sebuah  konten,  semakin  luas

               konteks  yang  diberikan  maka  semakin  besar  kemungkinan  siswa  untuk  membuat

               hubungan dan semakin besar kemungkinan siswa untuk memberi arti pada konten yang
               dipelajari

                       Penulis  menyadari  bahwa  dalam  pengembangan  modul  ini  masih  terdapat
               banyak  kekurangan.  Penulis  meminta  maaf  jika  masih  terdapat  banyak  kekurangan

               dalam modul ini, segala bentuk saran atau masukan sangat penulis harapkan untuk

               perbaikan modul ke depan.


               Salam
               Penulis






                                                              vii
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12