Page 27 - MODUL ELEKTRONIK KEANEKARAGAMAN HAYATI KELAS X
P. 27
Misalnya jika kita akan mengelompokan berbagai jenis tumbuhan di
lingkungan sekolah berdasarkan morfologi bunga, buah, daun, batang dan akar, maka
kita harus memahami berbagai tipe morfologi dari organ-organ tumbuhan tersebut.
Agar dapat digunakan oleh orang lain, maka istilah yang digunakan harus istilah
ilmiah yang umum. Dalam perancangan kunci determinasi model dikotomi, pada
setiap nomor selalu disusun dua pernyataan yang saling berkebalikan. Pada setiap
pernyataan akan diteruskan menuju nomor baru yang akan mengarahkan pada dua
pernyataan berikutnya, hingga pada akhirnya akan berhenti pada nama/identitas dari
organisme tersebut. Berikut contoh kunci determinasi dibawah ini (Van Steenis,
1997):
E. TINGKATAN TAKSON DALAM KLASIFIKASI
Taksonomi berasal dari bahasa Yunani, yaitu taxis yang berarti susunan,
penyusunan, penataan atau taxon yang berarti unit dalam klasifikasi objek biologi,
dan nomos yang berarti hukum atau aturan . Tingkatan makhluk hidup pada
taksonomi disebut takson. Tiap takson menunjukkan kesamaan sifat yang banyak.
Tingkatan takson dari yang paling tinggi hingga paling rendah dituliskan sebagai
berikut:
Gambar 3.2 Bagan taksonomi Gambar 3.3 Contoh bagan
makhluk hidup taksonomi Beruang Hitam
Amerika
Modul Biologi Keanekaragaman Hayati untuk SMA/MA Kelas X
19