Page 13 - E-Modul Interaktif Berbasis Case Study dengan Mengintegrasikan QR Code pada materi Basidiomycota
P. 13

Modul Pembelajaran Mikologi | Basidiomycota






                   Ascomycota



                    Ascomycota berasal dari bahasa Yunani yaitu aski yang berarti kantung dan mykes yang
                berarti  jamur.  Ascomycota  merupakan  jamur  yang  memiliki  askus  yaitu  terdapat  pada

                bagian reproduksi seksual yang bentuknya seperti kantung yang dapat menghasilkan spora
                dan disebut askospora. Sedangkan reproduksi aseksual dengan konidia yang menghasilkan
                konidiospora.    Ciri-ciri  dari  jamur  Ascomycota  umumnya  memiliki  badan  buah  yang
                tersusun  atas  kumpulan  hifa  yang  kemudian  membentuk  miselium.  Hifa  pada  jamur

                Ascomycota memiliki perbedaan dengan hifa jamur Zygomycota yang memiliki sekat-sekat
                yang disebut septa. Contoh dari divisi Ascomycota yaitu Penicillium notatum yang berperan
                dalam produksi antibiotik penisilin dan Aspergillus wentii untuk pembuatan kecap dan tauco
                (Setiyanto dkk., 2022:82). Jamur Aspergillus wentii dapat dilihat pada gambar berikut.





                                                                       Kingdom : Fungi
                                                                       Divisi      : Ascomycota
                                                                       Kelas       : Eurotiomycetes

                                                                       Ordo        : Eurotiales
                                                                       Famili      : Trichocomaceae
                                                                       Genus      : Aspergillus
                                                                       Spesies    : Aspergillus wentii
                             Gambar 8. Aspergillus wentii
                             Sumber: Charisma, (2019:10)






                 Basidiomycota




                     Basidiomycota berasal dari bahasa Yunani yaitu basidion yang berarti dasar dan mykes
                yang berarti jamur (Setiyanto dkk., 2022:84). Basidiomycota memiliki karakteristik secara
                umum  diantaranya  Basidiomycota  memiliki  basidia  yang  bersekat  atau  tidak  bersekat

                dengan  memiliki  4  sterigma.  Umumnya  Basidiomycota  memiliki  talus  miselia  namun
                beberapa lainnya mirip khamir (Sopandi dan Wardah, 2020: 257). Dari aspek kehidupan,
                Basidiomycota  memiliki  peran  yang  besar  dan  berkaitan  dengan  fungsi  ekosistem
                (Kuswinanti, 2013:136). Contohnya jamur tiram (Pleurotus ostreatus) namun juga terdapat

                jamur yang bersifat parasit contohnya jamur patogen Puccinia recondita penyebab penyakit
                karat  pada  daun  tanaman  gandum  (Setiyanto  dkk.,  2022:84).  Jamur  tiram  (Pleurotus
                ostreatus) dapat dilihat pada gambar berikut.






                                                                                                                  10
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18