Page 35 - Bank Multimedia Microlearning MPB
P. 35
2. Terrarium Tertutup, yaitu terrarium dengan
kondisi tertutup rapat di semua bagian. Tujuannya
untuk membuat biosfer yang unik di dalam terrarium
tersebut. Terrarium ini yang paling sulit untuk dibuat
dan dirawat. Lebih banyak tantangan dalam
membuat terrarium jenis ini. Beberapa faktor yang
harus diperhatikan khusus untuk terrarium tertutup
adalah masalah jumlah air dan pencahayaan yang
tepat.
Gambar 5. Terrarium Tertutup (www.bigappleleherp.com, 2014)
c. Kebun Binatang
Kebun binatang adalah suatu tempat yang
diperuntukkan untuk tumbuhan dan hewan pada
alam terbuka sebagai tempat untuk mengumpilkan,
memelihara kesejahteraan dan keragaman satwa liar
di alam. Berdasarkan SK Menteri Kehutanan No. 479
27