Page 12 - 19416241053_Yudianto Ibnu Prasetio_E-Modul Fix
P. 12

negeri.  Konektivitas  maritim  juga  akan  memberikan  jaminan  kesatuan  ekonomi  dan

                   menekan perbedaan harga serta kesenjangan ekonomi antarwilayah.
                       Bentuk kebijakan lain di bidang ekonomi maritim adalah dalam menyambut ASEAN

                   Connectivity, Indonesia menyiapkan lima pelabuhan besar.Lima Pelabuhan yang dimaksud
                   adalah Pelabuhan Belawan di Sumatra Utara, Pelabuhan Tanjung Priok di Jakarta, serta

                   pelabuhan-pelabuhan di  Surabaya, Makassar, dan Kalimantan. Dari 47 pelabuhan yang

                   akan  dikembangkan  di  ASEAN,  14  di  antaranya  ada  di  Indonesia.  Kita  ingin  lima
                   pelabuhan  besar  kita  itu  siap  untuk  ASEAN  Connectivity,  dan  Indonesia  sebetulnya

                   berkepentingan  untuk  proyek-proyek  sea  transportation  ini.  Investasi  pihak  swasta
                   dibutuhkan dalam proyek-proyek ASEAN Connectivity ini, khususnya pada infrastruktur

                   transportasi.

                       Selain  itu,  dalam  pengembangan  ekonomi  maritim,  juga  telah  disiapkan  kerangka
                   regulasi yang sesuai dengan semua pihak. Karena regulasi tiap negara di ASEAN sangat

                   berbeda-beda,  maka  diperlukan  harmonisasi  regulasi.  Menjelang  pemberlakuan  MEA,
                   mengatasi masalah sektor perikanan menjadi sebuah keharusan. Kendala kita menghadapi

                   MEA  sekarang  ini  sesungguhnya  bukan  pada  aspek  perikanan  itu  sendiri  tetapi  lebih
                   kepada  aspek  pemberdayaan  terutama  pemberdayaan  nelayan  karena  nelayan  sebagai

                   pelaku  utama  perikanan.  Jika  nelayan  tidak  juga  beranjak  dari  kemiskinan,  maka

                   produktivitas menangkap ikan menurun, dampaknya pendapatan akan turun.
                       Setelah  memahami  tentang  penguatan  ekonomi  maritim,  kalian  dapat  mempelajari

                   tentang tentang penguatan agrikultur sebagai alternatif penopang ekonomi Indonesia dalam
                   uraian materi berikut.

                                                            TAHUKAH KAMU ????


                                                    Sebagai salah satu tempat kekayaan biodiversitas terkaya

                                                    di  dunia,  laut  Indonesia  menjadi  tempat  wisata  bawah

                                                    laut, termasuk menyelam. PADI, oganisasi pelatihan dan

                                                    sertifikasi  selam  scuba,  menempatkan  Indonesia  di

                                                    peringkat kelima dalam tujuan menyelam teratas dunia.

                                                    Sementara itu menurut CNN, laut Indonesia menempati

                                                    setengah dari sepuluh tempat menyelam teratas di dunia.

                                                    Ada  sekitar  710  lokasi  penyelaman  teridentifikasi  di

                                                    Indonesia dan lebih dari 400 bisnis menyelam beroperasi.




                                             MODUL PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL KELAS VIII       9
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17