Page 183 - MODUL_IPS-SOSIOLOGI_2021 (1)_Neat
P. 183
2. Manfaat Hasil Penelitian
Penelitian sosial merupakan sarana bagi ilmu pengetahuan mengembangkan
keilmuan dan memecahkan permasalahan dalam masyarakat. Oleh karena itu,
hasil penelitian memiliki manfaat bagi pihak-pihak yang menggunakannya. Agar
manfaat penelitian dapat diketahui, hasil penelitian perlu dikomunikasikan
kepada masyarakat. Secara umum manfaat hasil penelitian sebagai berikut:
a. Manfaat Penelitian bagi Peneliti
1) Mampu mengembangkan ilmu dan keterampilan yang dimiliki
seorang peneliti.
2) Mempertanggungjawabkan hasil penelitian, baik kepada pribadi
maupun orang lain.
3) Meningkatkan jenjang karier.
4) Menjadi referensi penelitian relevan bagi ilmuwan lainnya.
b. Manfaat Penelitian bagi Peserta Didik
1) Meningkatkan kepekaan sosial.
2) Mengembangkan kreativitas.
3) Melatih kemampuan menganalisis.
4) Melatih kemampuan diskusi hasil penelitian.
5) Melatih kemampuan memecahkan masalah sosial di lingkungan.
c. Manfaat Penelitian bagi Masyarakat
1) Memberi masukan dan strategi pemecahan masalah.
2) Memberikan informasi tepercaya, objektif, dan up to date.
d. Manfaat Penelitian bagi Pemerintah
1) Memberikan pertimbangan dalam mengambil kebijakan.
2) Memberikan solusi dalam memecahkan masalah sosial.
3) memperoleh masukan dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan
program pemerintah.
e. Manfaat Penelitian bagi Ilmu Pengetahuan
1) Menambah khazanah ilmu pengetahuan.
2) Menambah referensi penelitian bagi peneliti lainnya.
172 | IPS - Sosiologi