Page 60 - GSK 980-tdi CNC TURNING
P. 60
• Untuk mengetahui jalanya program tekan tombol , kemudian
pilih menu display track untuk melihat pergerakan pahat dari program
yang dijalankan.
1.2 Mode SINGLE BLOCK
Ketika program pertama kali dijalankan, sistem CNC akan menjalankan
program satu persatu baris program untuk mengecek apakah ada program yang
error. Jika terjadi error pada program yang dijalankan, maka aka nada tanda
ALARM pada LCD.
Mode SINGLE BLOCK digunakan untuk mengecek apakah program
yang dijalankan aman. Biasanya single block dilakukan pada awal program
untuk mengetahui start dari pahat agar tida menabrak benda kerja. Untuk
menjalankan mode single block tekan pada saat mode AUTO aktif.
Pada mode single block, setelah satu baris program berjalan, sistem CNC
otomatis akan berhenti, tekan tombol untuk menjalankan baris
program selanjutnya. Ulangi proses diatas hingga program berakhir.
1.3 Mode AUTO
Mode AUTO ini merupakan mode operasi CNC secara otomatis, dimana
program yang telah dibuat, di modifikasi, serta diatur sedemikian rupa hingga
program benar-benar siap di jalankan. Mode AUTO ini, akan menjalankan
program secara terus-menerus hingga program selesai. Langkah-langkah
menjalankan program secara otomatis dapat dilakukan dengan cara berikut:
• Pilih program yang akan dijalankan. Untuk memilih program, lakukan pada
menu operasi PROGRAM seperti pembahasan sebelumnya.
• Buka program yang akan dieksekusi.
• Tekan tombol untuk memastikan bahwa program dimulai dari awal
program.
GSK 980-TDi CNC TURNING 50