Page 53 - FullBook Keperawatan Komunitas
P. 53

36                                             Keperawatan Komunitas


              r.  Program  Inisiasi  Menyusu  Dini  (IMD)  dan  Air  Susu  Ibu  (ASI)
                  eksklusif
              s.  Penanggulangan gangguan penglihatan dan gangguan pendengaran
              t.  Penanggulangan  kejadian  luar  biasa  (KLB)  dan  wabah  penyakit
                  menular

              Dalam pelaksanaan PKMP, masyarakat dan lembaga swasta dapat berperan
              aktif melalui upaya diri sendiri, upaya keluarga, dan upaya masyarakat.


              3.4 Prinsip Dasar Pelayanan Kesehatan

              Primer


              Pelayanan  Kesehatan  Primer  tidak  hanya  sekedar  merawat  pasien  atau
              memberi imunisasi pada anak-anak dan sebagainya. Agar konsep ini berhasil,
              harus  menerapkan  empat  prinsip  penting  berikut  (Nies,  Mary  A;  McEwen,
              2015):
              1.  Melibatkan partisipasi masyarakat
                  Partisipasi  masyarakat  melibatkan  semua  sumber  daya  yang  ada
                  dalam masyarakat dalam mempromosikan kesehatan dan mengatasi
                  masalah kesehatan. Meskipun sebagian besar upaya penyelenggaraan
                  pelayanan kesehatan bersumber dari negara, namun sistem pelayanan
                  kesehatan primer harus didasarkan pada partisipasi dan keterlibatan
                  penuh  masyarakat.  Dengan  adanya  peran  serta  masyarakat  maka
                  kesadaran  masyarakat  akan  pentingnya  kesehatan  akan  semakin
                  meningkat.  Keterlibatan  masyarakat  dapat  dimulai  dari  identifikasi
                  adanya  kebutuhan  sampai  dengan  intervensi  dan  evaluasi.  Adapun
                  keberhasilan  dari  Pelayanan  Kesehatan  Primer  ini  tergantung  pada
                  keterlibatan  individu  dan  masyarakat.  Tenaga  kesehatan  juga
                  mempunyai  tugas  penting  untuk  memberikan  edukasi  kepada
                  masyarakat agar dapat meningkatkan status kesehatannya. Pelayanan
                  Kesehatan  Primer  merupakan  lini  pertama  pelayanan  kesehatan  di
   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58