Page 19 - E-Modul Sifat Keperiodikan Unsur untuk Siswa Kelas X SMA/MA
P. 19
Unsur-unsur yang terletak dalam satu golongan mempunyai harga kelektronegatifan yang
semakin menurun dengan naiknya nomor atom. Sedangkan,unsur-unsur yang terletak dalam
satu periode mempunyai harga keelektronegatifan yang meningkat dengan naiknya nomor
atom.
Semakin kecil jari-jari atom, semakin besar keelektronegatifannya. Hal ini karena
semakin kecil suatu atom maka gaya tarik inti atom terhadap elektron semakin besar sehingga
atom tersebut akan semakin mudah menarik elektron. Untuk meningkatkan pemahaman
mengenai sifat keperiodikan unsur pada afinitas elektron, mari simak video berikut ini!
Video 2.2 : Keelektronegatifan
Tahap 3: Pembentukan Konsep
Mari Berlatih!
Diskusikanlah dengan kelompok Anda melalui pertanyaan berikut untuk mendapatkan konsep
pada materi ini
1. Apa yang dimaksud dengan afinitas elektron?
Jawaban:
2. Jelaskan bagaimana keteraturan afinitas elektron unsur dalam satu golongan dari atas ke
bawah!
16