Page 20 - e-Modul Bakteri
P. 20
C. Reproduksi Seksual
` Reproduksi seksual sering juga disebut sebagai reproduksi generatif.
Reproduksi seksual yang dilakukan oleh bakteri yaitu dengan konjugasi.
Konjugasi merupakan prses perpindahan materi geetika dari satu sel bakteri
ke dalam sel bakteri yang lain melalui kontak langsung. Dalam artian,
terjadi suatu proses transfer DNA dari bakteri donor kepada bakteri
penerima melalui ujung pilus masing-masing bakteri. Proses yang terjadi
yaitu ujung pilus sel bakteri donor akan melekat dengan ujung pilus sel
bakteri penerima dan DNA dipindahkan melalui pilus yang saling
berlekatan tersebut. Kemampuan dari sel bakteri donor dalam
memindahkan DNA diatur oleh faktor pemindahan (transfer faktor =
transfer F).
Gambar 2.5. Reproduksi secara konjugasi
Sumber : edubio.info
Selain tiga cara reproduksi diatas, bakteri juga dapat bereproduksi dengan cara
lain. Adapun cara lain tersebut yaitu dengan memproduksi spora vegetatif. Selain
itu juga dilakukan fragmentasi pertumbuhan berfilamen dengan masing-masing
fragmen menghasilkan pertumbuhan dan penguncupan.
Proses pembelahan sel pada bakteri melalui reproduksinya akan menampakkan
perubahan struktur diantaranya :
MODUL BAKTERI | 14