Page 43 - Kelas X. 2a. Perpetaan_Dirjen GTK Kemdikbud 2019
P. 43
Unit Pembelajaran
Perpetaan
garis digunakan untuk menunjukan tanda seperti jalan, sungai, rel
KA dan lainnya, dengan demikian timbul istilah-istilah :
(a) Isohyet yaitu garis dengan jumlah curah hujan sama
(b) Isobar yaitu garis dengan tekanan udara sama
(c) Isogon yaitu garis dengan deklinasi magnet yang sama
(d) Isoterm yaitu garis dengan angka suhu sama
(e) Isopleth yaitu garis yang menunjukan angka kuantitas yang
bersamaan
Simbol garis dapat digolongkan menjadi 2 macam, yaitu:
(a) Simbol garis deskriptif yaitu simbol garis yang digunakan
untuk menyatakan unsur yang sesungguhnya ada,
bentuknyapun biasanya mirip dengan sesungguhnya
(b) Simbol garis abstrak yaitu simbol garis yang digunakan untuk
menyatakan unsur yang tak tampak, bentuknya
menyesuaikan. Contoh:
- – - – - – - – - - : batas kecamatan
++++++++++ : batas propinsi
—————— : jalan setapak
(c) Simbol luasan (Area), digunakan untuk menunjukkan
kenampakan area misalnya rawa, hutan, padang pasir dan
sebagainya.
(d) Simbol aliran,digunakan untuk menyatakan alur dan gerak
b) Macam macam simbol berdasarkan fungsinya
(1) Simbol daratan
(2) Simbol perairan
(3) Simbol budaya
c) Berdasar atas arti atau sifatnya:
(1) Simbol kualitatif, yaitu simbol yang menyatakan keadaaan
sebenarnya apa yang digambarkan dengan bentuk yang lebih
45