Page 136 - 2 NEW2 Draf Buku Panduan Akademik 2022-2023.cdr
P. 136
DOMAIN CAPAIAN PEMBELAJARAN / Learning Outcomes
PP03 Menguasai konsep hidup sehat, prinsip-prinsip dan teknik
pengasuhan untuk mengoptimalkan perkembangan anak usia dini;
PP04 Menguasai teori belajar dan pembelajaran PAUD serta pendekatan-
pendekatan yang dapat mengoptimalkan potensi perkembangan
anak usia dini;
PP05 Menguasai pembelajaran anak usia dini;
PP06 Menguasai kurikulum PAUD;
PP07 Menguasai asasmen perkembangan anak usia dini dan evaluasi
program pembelajaran di lembaga PAUD;
PP08 Menguasai konsep pengembangan profesionalisme;
PP09 Menguasai pengelolaan dan penyelenggaraan PAUD;
PP10 Menguasai konsep dan prinsip berkomunikasi pada anak, orang tua
dan rekan sejawat.
KETERAM KKK01 Mampu menyusun perencanaan dan melaksanakan pembelajaran
PILAN melalui kegiatan bermain sesuai dengan perkembangan anak,
KERJA pengetahuan dan teknologi yang dilandasi nilai-nilai budaya bangsa;
KHUSUS KKK02 Mampu mengkonstruksi, memodifikasi, menganalisis, menciptakan
secara terstruktur media pembelajaran (APE) sesuai terhadap
perkembangan anak usia dini;
KKK03 Mampu mengeksplorasi dan mengekspresikan diri secara kreatif
serta berimajinasi dengan gerakan, musik, drama, seni rupa;
KKK04 Mampu mengimplementasikan kurikulum dilembaga PAUD;
KKK05 Memiliki kemampuan untuk menentukan berbagai alternatif
pemecahan masalah anak usia dini secara mandiri atau kelompok
dalam pengambilan keputusan yang tepat;
KKK06 Mampu merencanakan, melaksanakan, menganalisis dan melakukan
inovasi pembelajaran pada bidang PAUD;
KKK07 Mampu melakukan pengelolaan kelas dan lingkungan pembelajaran
yang kondusif;
KKK08 Mampu mengembangkan keprofesionalan secara berkelanjutan
melalui tindakan reflektif;
KKK09 Mampu melakukan komunikasi yang efektif dengan anak, teman
sejawat, orang tua, masyarakat, instansi terkait lainnya;
KKK10 Memiliki kemampuan untuk menggunakan teknologi informasi
dan komunikasi;
KKK11 Mampu menggunakan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam
menyelesaikan masalah;
KKK12 Mampu menerapkan nilai-nilai Ahlussunnah wal jama’ah untuk
menjadi insan yang bermartabat dan berdaya saing;