Page 8 - E-MODUL IPA EKOSISTEM KELAS 5
P. 8
Berdasarkan tingkatannya, konsumen dapat dibagi menjadi:
a. Konsumen primer, ialah pemakan langsung dari produsen. Konsumen primer
adalah hewan herbivora atau pemakan tumbuhan. Contohnya adalah kelinci,
tikus, kambing, sapi, dan lain-lain.
b. Konsumen sekunder, ialah pemakan konsumen primer. Konsumen sekunder
adalah hewan karnivora (pemakan daging) dan omnivora (pemakan
segalanya). Contohnya ular, ayam, harimau, singa, dan lain-lain.
c. Konsumen tersier, ialah pemakan konsumen sekunder. Konsumen sekunder
adalah hewan karnivora (pemakan daging) dan omnivora (pemakan
segalanya). Contohnya elang, gurita, hiu, dan lain-lain.
3. Pengurai
Pengurai adalah makhluk hidup yang memiliki
kemampuan memecahkan atau menguraikan
zat organik dari produsen atau konsumen
yang telah mati. Pengurai sangat penting
keberadaannya untuk ekosistem, karena Gambar 3 Jamur
Sumber: sainsmania.com
menguraikan hewan atau tumbuhan yang telah mati. Pengurai atau dekomposer
menguraikan zat-zat organik dan mendaur ulang menjadi hara. Unsur hara ini
sangat dibutuhkan bagi tumbuh-tumbuhan. Contoh pengurai adalah bakteri,
jamur, dan cacing tanah.
KOMPONEN ABIOTIK
Komponen abiotik merupakan komponen penyusun ekosistem yang terdiri dari
benda tak hidup. Lingkungan abiotik adalah semua benda mati yang berada di atas
4
E-Modul Pembelajaran Ekosistem