Page 122 - AL-QURAN HADIS_MTs_KELAS_VIII_KSKK_2020
P. 122

KEUTAMAAN ILMU


                         Ilmu hanya dimiliki oleh manusia

                         Nabi Adam As. lebih mulia dari pada Malaikat karena ilmu

                         Ilmu sebagai sarana untuk bertaqwa

                         Ilmu akan menjaga pemiliknya

                         Ilmu menjadi perhiasan bagi pemiliknya
                         Ilmu sebagai petunjuk menuju keselamatan

                         Kebahagiaan dunia & akhirat diraih dengan ilmu

                         Orang yang berilmu akan ditinggikan derajatnya

                         Ilmu menjadikan manusia menjadi terhormat dan bermartabat

                         Malaikat, hewan dan tumbuhan mendoakan orang yang sedang mencari ilmu
                         Orang yang sedang menuntut ilmu dinilai sebagai jihad








                  1) QS. „Abasa (58): 1-10 mengandung beberapa hal tentang etika pengajaran, antara lain

                     sebagai  mu‟min:  (1)  wajib  mengenali  orang  yang  membutuhkan  bantuan,  (2)
                     memberikan  pelayanan  yang  proporsional  dan  profesional,  (3)  pelayanan  yang

                     diberikan harus dengan niat yang ikhlas dan menyerahkan hasilnya kepada Allah Swt..
                     Seorang guru hendaknya: memberikan penghargaan dan pelayanan yang sama, selalu

                     husnudzon, harus bersikap cermat dan hati-hati dalam mengambil suatu tindakan, adil,

                     penuh  kasih  sayang,  menjunjung  tinggi  kesopanan,  dan  lemah  lembut  terhadap
                     muridnya.

                  2) QS.  Al-Mujadilah  (58):  11,  Allah  memerintahkan  kaum  muslim  untuk  melakukan
                     perbuatan  yang  menguatkan  persaudaraan,  menumbuhkan  empati  dan  kepedulian

                     sosial, antara lain dengan memberikan tempat kepada orang lain, terutama saat mencari
                     ilmu,  memberi  kelapangan,  usaha  mencari  kebajikan  dan  kebaikan,  berusaha

                     menyenangkan  hati  orang  lain,  memberi  pertolongan.  Allah  juga  akan  meninggikan

                     derajat orang yang beriman dan berilmu.



               108   AL-QUR’AN HADIS KELAS IX
   117   118   119   120   121   122   123   124   125   126   127