Page 43 - Buku Sakti Fasilitator
P. 43

Lampiran Ice Breaking




          11. Son of Maris



           Deskripsi Singkat             Peserta saling memanggil dengan panggilan
                                         khusus

           Jenis                         Thinking
           Waktu                         15 menit
           Peserta                       10-15 orang

           Formasi                       Bebas (permainan ini cocok dimainkan di da-
                                         lam ruangan yang tidak memungkinkan mem-
                                         bentuk formasi besar dengan catatan peserta
                                         mengenal nama peserta yang lain)

           Peralatan                     Spidol, lipstik (apabila tidak ada, permainan ini
                                         tetap dapat dimainkan)


           •  Aturan permainannya adalah setiap peserta membentuk kepalan tangan di
               depan dada kemudian seorang peserta memanggil 1 peserta lainnya dengan
               suatu format panggilan khusus yakni  “Saya ... (nama pemain yang memang-
               gil) Maris Tanpa Garis Memanggil ... (nama peserta lain yang dipanggil) Maris
               Tanpa Garis”.
           •  Misal ada 2 peserta yang memulai permainan yakni Satria memanggil Novri,
               maka Satria mengatakan “Saya Satria Maris Tanpa Garis Memanggil Novri
               Maris Tanpa Garis”. Kemudian jika Novri akan memanggil peserta lain berna-
               ma Imron, maka Novri mengatakan “Saya Novri Maris Tanpa Garis memang-
               gil Imron Maris Tanpa Garis”. Apabila Novri kurang berkonsentrasi dan salah
               mengucapkan kata maris dan garis, maka Novri harus diberi tanda dengan
               menunjuk satu buah jari dari kepalan tangan dan sejak saat itu, nama Novri
               berubah menjadi “Novri Maris Satu Garis” tidak lagi “Novri Maris Tanpa Garis”.
           •  Peserta yang melakukan kesalahan dua kali dianggap gugur dan keluar dari
               lingkaran. Lakukan permainan ini dengan menambah kecepatan dalam me-
               manggil hingga tersisa 1 orang sebagai pemenang.
           •  Permainan ini dapat bertambah seru jika peserta yang salah diberi hukuman
               dengan coretan spidol atau lipstik (spidol di telapak tangan atau lipstik di
               muka) sebagai pengganti tunjukan jari.











                                                            Buku Sakti Fasilitator Outbound   39
   38   39   40   41   42   43   44   45   46   47   48