Page 96 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 DESEMBER 2018
P. 96

Title          ADA TKA CHINA DI KERETA CEPAT JKT-BDG, PAK LUHUT?
               Media Name     detik.com
               Pub. Date      22 Desember 2018
                              https://finance.detik.com/infrastruktur/d-4355004/ada-tka-china-di-ker eta-cepat-jkt-
               Page/URL
                              bdg-luhut-kita-belum-bicarakan
               Media Type     Pers Online
               Sentiment      Positive



               PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) akan memperkerjakan tenaga kerja asing
               (TKA) asal China untuk menggarap proyek kereta cepat Jakarta-Bandung. Bahkan
               jumlahnya diperkirakan mencapai 6.600 orang.

               Menteri  Koordinator  Bidang  Kemaritiman  Luhut  Binsar  Pandjaitan  mengaku
               pemerintah belum membicarakan perihal TKA tersebut. Sebab, selama ini kerja sama
               yang dilakukan pemerintah dengan China memakai skema business to business.

               "Nggak  juga,  kita  belum  membicarakan  itu,  tidak  ada  satupun  bisnis  kita  dengan
               Tiongkok  kita  lakukan  G2B,  semua  B2B,"  jelasnya  di  markas  detikcom,  Jakarta
               Selatan, Jumat (21/12/2018).

               Seperti  diberitakan  CNBC  Indonesia,  Direktur  Utama  KCIC  Chandra  Dwiputra
               menyebut, pada 2019, kebutuhan akan tenaga kerja mencapai 33.000 orang. Dari
               jumlah  tersebut,  20%  di  antaranya  merupakan  tenaga  kerja  asing  (TKA)  yang
               mayoritas berasal dari China.

               "Perbandingan  jumlah  antara  TKA  dengan  pekerja  lokal  itu  kita  batasi  1:4.  Jadi
               maksimal 20% yang dari TKA," ungkapnya.

               Rencananya, pelaksanaan konstruksi tersebut berlangsung hingga 2021 mendatang.




































                                                       Page 95 of 101.
   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101