Page 196 - BUKU LAPORAN KINERJA DPR RI TS 2022-2023
P. 196

Berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
                  (KemenPAN dan RB) Nomor: B/710/RB.06/2022  yang diterbitkan pada tanggal 6
                  Desember 2022, indeks Reformasi Birokrasi Sekretariat Jenderal DPR adalah 78,05
                  dengan kategori “BB”. Hasil penilaian tersebut menunjukkan peningkatan dari tahun-
                  tahun sebelumnya, yaitu 77,19 (tahun 2021), 76,63 (tahun 2020), dan 75,81 (tahun 2019).
                  Sebagai tindak lanjut atas rekomendasi dari hasil evaluasi tahun 2021 oleh KemenPAN
                  dan RB yang telah direspons pada tahun 2022, Setjen DPR RI telah melaksanakan
                  berbagai rekomendasi perbaikan, di antaranya, sebagai berikut.

                     a.  Melakukan sosialisasi nilai-nilai  ASN BerAkhlak kepada seluruh pegawai
                         Setjen DPR RI dengan cara internalisasi melalui penyebaran buku saku
                         Panduan Perilaku sesuai dengan nilai-nilai ASN BerAkhlak. Pembekalan nilai-
                         nilai tersebut juga dilakukan kepada calon pegawai negeri sipil (CPNS) dalam
                         Pelatihan Dasar CPNS, serta disampaikan dalam setiap pelatihan mengenai
                         karakter dan kerja sama tim (CBTW).  Tagline nilai-nilai  ASN BerAkhlak juga
                         ditempatkan pada banner dalam setiap kegiatan unit kerja dan di Portal Setjen
                         DPR RI.


                     b.  Menyusun Laporan Akhir Quick Wins yang berisi Pedoman Regulatory Impact
                         Analysis (RIA) dalam penyusunan Naskah Akademik dan RUU di Badan Keahlian,
                         serta Laporan  Akhir Sistem Informasi Forum  Alat Kelengkapan Dewan dan
                         Mitra Kerja DPR RI (SIMFONI).

                     c.  Meningkatkan  penerapan  manajemen  teknologi  informasi  dan  komunikasi
                         (TIK) di Setjen DPR RI sesuai dengan arsitektur  TIK  yang telah ditetapkan,
                         termasuk unsur kebijakan  TIK, Perencanaan  TIK, monitoring dan evaluasi
                         TIK, serta Keamanan TIK. Hal ini juga disesuaikan dengan Master Plan Sistem
                         Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Nasional.


                     d.  Menyusun mekanisme hubungan kerja antara Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT)
                         dengan pejabat fungsional dalam rangka penyederhanaan birokrasi. Usulan
                         penyederhanaan organisasi jabatan administrasi telah diajukan oleh Setjen DPR
                         RI untuk mengikuti Peraturan Menteri PANRB Nomor 25 Tahun 2021. Usulan ini
                         mencakup penyederhanaan organisasi jabatan administrasi dengan delapan
                         eselon IV di lingkungan Biro Sumber Daya Manusia Aparatur.

                     e.  Telah menerapkan seluruh ketentuan dalam Peraturan Menteri PANRB No. 40
                         tahun 2018 tentang Pedoman Sistem Merit dalam manajemen ASN. Setjen DPR
                         RI juga telah menyusun Peta Jalan Sistem Merit Setjen DPR RI Tahun 2022–
                         2026.




            194     Penguatan Kelembagaan
   191   192   193   194   195   196   197   198   199   200   201