Page 104 - MODUL_PEMROGRAMAN 2D & 3D_Neat
P. 104

3.   Layer


                               Blender memiliki sistem layer yang berguna untuk meletakkan objek 3D
                        dalam tempat yang berbeda-beda dan objek dapat ditampilkan sesuai kebutuhan.

                        Penggunaan sistem layer ini memudahkan pengaturan scene dengan jumlah objek

                        yang banyak sehingga mempercepat waktu kerja.

                               Untuk meletakkan objek di layer tertentu, pilih objek dengan tombol kanan

                        mouse dan tekan tombol “M” di keyboard. Sebuah menu dengan gambar  kotak-
                        kotak yang mewakili tiap layer akan muncul. Klik kiri salah satu kotak, maka objek

                        akan  berpindah  ke  layer  tersebut,  dan  kotak  layer  akan  diberi  tanda  lingkaran,

                        sebagai  tanda  ada  objek  di  layer  tersebut.  Untuk  melihat  objek  yang  telah
                        dipindahkan ke layer tertentu, layer yang menyimpan objek tersebut dapat dipilih

                        dari blok layer (deretan kotak) tepat di bawah 3D view pada layout standard.

                               Patut  diingat  bahwa  layer  dengan  objek  di  dalamnya  mempunyai  tanda

                        lingkaran. Untuk memilih lebih dari satu layer, kotak layer dapat diklik kiri sembari

                        menekan tombol “shift”.




























                                               Gambar 1.4 Layer pada Blender








                                                                                                     90
   99   100   101   102   103   104   105   106   107   108   109