Page 109 - MODUL_PEMROGRAMAN 2D & 3D_Neat
P. 109
7. Merubah Blender Editor Setting Window
Blender saat ini menyediakan beberapa editor yang bisa diakses dan bisa diganti
kapan pun kita mau. Mode editor yang akan paling sering kita gunakan ketika kita
melakukan modelling 3D adalah mode editor 3D. Masing-masing tipe editor akan
ditunjukkan dengan icon yang mengindikasikan jenis editor apakah yang aktif pada
window tersebut.
Gambar 1.11 Blender Editor Setting Window
Untuk mengganti jenis mode editor yang akktif kita hanya perlu menekan
icon jenis editor yang sedang aktif dan menggantinya dengan jenis editor yang lain.
Masing-masing editor datang dengan properti yang tersedia di editor tersebut
misalnya editor 3D akan terdapat menu View, Select dan Object. Sedangkan menu
Video Sequence editor akan terdapat menu View, Select, Marker, Add, Strip.
Gambar 1.12 Menu Video Sequence Editor
Gambar 1.13 Menu View Editor
95