Page 50 - PELAYANAN TATA RUANG DAN PERTANAHAN DALAM MEMBANGKITKAN IKLEM PEREKONOMIAN
P. 50
Gambar 2. Perubahan tutupan lahan hutan Kawasan Puncak
di Kabupaten Bogor (2016 s/d 2021)
Sumber: Kementerian Agraria dan Tata Ruang/
Badan Pertanahan Nasional (2021a)
Beberapa upaya yang dapat dilakukan untuk menyelamatkan
kawasan puncak antara lain penanaman pohon untuk resapan
air, pembuatan sumur resapan untuk mengurangi run off,
pembangunan bendungan Sukamahi dan Cimahi, penertiban
pelanggaran pemanfaatan ruang, pengendalian hak atas tanah,
serta pemberdayaan masyarakat (Kementerian Agraria dan
Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional, 2021a). Pemberdayaan
masyarakat berbasis para pemuda merupakan hal yang harus
dioptimalkan. Untuk membangun kesadaran dan kepedulian
masyarakat akan pentingnya tata ruang, maka diperlukan peran
generasi muda, khususnya anggota karang taruna desa setempat.
Pemberian informasi mengenai tata ruang yang lengkap dan
pengawasan atas pelanggaran-pelanggaran tata ruang merupakan
hal yang perlu untuk dilakukan.
Langkah lain yang dapat dilakukan adalah pembangunan
berkelanjutan melalui 3 (tiga) pilarnya, yaitu: sosial, ekonomi, dan
Peran Generasi Muda Dalam Konservasi Alam 31
Melalui Kebijakan Pertanahan dan Penataan Ruang Berkelanjutan