Page 47 - PELAYANAN TATA RUANG DAN PERTANAHAN DALAM MEMBANGKITKAN IKLEM PEREKONOMIAN
P. 47

buatan,  hingga wisata  budaya.  Wisata  yang  dapat dinikmati di
            kawasan Puncak Bogor, antara lain tea walk, menunggang kuda,
            paralayang,  outbond,  dan  fotografi. Selain itu,  pengunjung juga
            bisa  menikmati  wisata  buatan,  seperti  Taman  Safari  Indonesia,
            Jungle Land,  Taman  Wisata  Matahari,  dan  lain  sebagainya.  Tak
            kalah menarik, untuk wisata budaya, pengunjung juga bisa melihat
            Kampung  Budaya  Sindang  Barang,  Situs  Batu  Tulis  Ciaruteun,
            Kampung  Adat  Urug  di  Kecamatan  Sukajaya,  Bellacampa,
            Kampung Cina, Pura Parahyangan Agung Jagatkarta, dan 19 Benda
            Cagar Budaya. Adanya semua potensi wisata tersebut, tentu saja
            Kabupaten Bogor memiliki daya tarik pariwisata yang cukup tinggi.
            Hal inilah yang kemudian menyebabkan semakin menjamurnya
            pembangunan  tempat  penginapan dan  rumah  makan di  sekitar
            lokasi wisata. Apabila pembangunan ini masih sesuai dengan batas
            wajar tentu tidak akan menjadi masalah, tetapi seiring berjalannya
            waktu justru semakin marak pendirian bangunan liar di kawasan
            yang  seharusnya menjadi  kawasan lindung/tidak diperbolehkan
            untuk didirikan bangunan.
                Permasalahan  tata ruang  menjadi  hal  yang penting untuk
            diperhatikan.  Banyak  pembangunan  yang  tidak  sesuai  dengan
            peruntukan  dalam  RTRW  yang  berlaku  di  Kabupaten  Bogor.
            Seharusnya, pembangunan  tempat penginapan  dan rumah
            makan memperhatikan kondisi tanah, kemiringan lereng, curah
            hujan, daerah  resapan air, dan  faktor-faktor  lain  yang  harus
            dipertimbangkan  sebelum mendirikan bangunan.  Akibat  dari
            maraknya pelanggaran tata ruang tersebut, kondisi alam daerah
            Puncak semakin  memprihatinkan.  Bencana alam pun tak dapat
            terelakkan. Contoh, Januari 2021 terjadi banjir bandang dan tanah
            longsor  di  Desa  Tugu  Selatan,  Cisarua  (Badan  Penanggulangan
            Bencana  Daerah  Kabupaten  Bogor,  2021).  Berbagai  bencana
            alam ini tentu bukan terjadi sekali ini saja, tetapi kerap melanda



            28    Pelayanan Tata Ruang dan Pertanahan
                  Dalam Membangkitkan Iklim Perekonomian
   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52