Page 91 - Nanos Gigantum Humeris Insidentes: Sebelum Meneliti Susunlah Bibliografi Beranotasi dan Kajian Pustaka
P. 91
Kajian Pustaka Kontekstual dan Contohnya
Context review atau kajian pustaka kontekstual adalah bentuk
kajian yang umum dalam kajian pustaka, yakni berupa telaah
yang menghubungkan satu topik kajian khusus kepada khazanah
pengetahuan yang lebih luas. Jenis kajian ini memperkenalkan
penelitian dengan menempatkannya ke dalam satu rute jalan
pengetahuan, dan kerangka yang lebih luas. Kajian seperti ini
biasanya dibuat sebagai awal dari satu laporan penelitian, dan
kemudian, berangkat dari itu peneliti menjelaskan bagaimana ia
akan melanjutkan membangun arah studi. Lihat contoh kajian
pustaka kontekstual, karya Noer Fauzi (2005) yang merupakan
bagian dari studi untuk memahami gerakan-gerakan rakyat
pedesaan dunia ketiga.
___________________________________________________
Contoh: Noer Fauzi (2005). Memahami Gerakan-gerakan Rakyat
Dunia Ketiga
Memang, dalam semua lukisan naratif intelektual tentang
gerakan petani dimanapun juga selalu dianut suatu ketetapan
bahwa “sebelum melongok pada petani, adalah perlu untuk
memperhatikan keseluruhan masyarakat” – sebagaimana ditulis
oleh Barington Moore (1966:457) dalam karya klasiknya yang
terkenal, Social Origin of Dictatorship and Democracy. Adapun Moore
membedah bagaimana “proses modernisasi itu sendiri”, derajat
dan bentuk yang khas dari komersialisasi dapat mempertinggi
atau membuka kemungkinan terjadinya pemberontakan petani
melawan kelas-kelas di atasnya. Sementara itu, Eric R. Wolf
(1969), Joel Migdal (1974), Jaime Paige (1975), James Scott
(1976) dan Samuel Popkin (1979) mencarinya pada konteks
56