Page 70 - 156-PENERAPAN_RANGKAIAN_ELEKTRONIKA
P. 70
PENERAPAN RANGKAIAN
ELEKTRONIKA
RANGKUMAN
1. Potensiometer (POT) adalah salah satu jenis resistor yang nilai resistansi
dapat disesuaikan sesuai dengan kebutuhan sirkuit elektronik atau kebutuhan
pengguna.
2. Potensiometer sering digunakan sebagai pengatur volume di berbagai
peralatan audio, sebagai pengatur tegangan di sirkuit catu daya, sebagai
pembagi tegangan dan aplikasi switching.
3. DIAC adalah komponen aktif elektronik yang memiliki dua terminal dan
dapat mengalirkan arus listrik dari kedua arah jika tegangan melebihi batas
kerusakan.
4. TRIAC adalah perangkat semikonduktor tiga terminal.
5. Berfungsi sebagai pengontrol tenaga listrik. Nama TRIAC ini singkatan TRIode
untuk Current Alternated (Triode untuk Current alternatif).
6. Beberapa aplikasi TRIAC pada peralatan elektronik dan listrik termasuk
regulator pada lampu dimmer, regulator kecepatan pada kipas, regulator
motor kecil, regulator rumah dengan daya AC.
TUGAS MANDIRI
Rangkaian inverter DC to DC merupakan komponen elektronika yang dapat
memiliki cara kerja seperti sakelar. Bersama kelompok Anda, coba cari informasi
mengenai pemanfaatan rangkaian pengatur intensitas cahaya (dimmer) di
rangkaian elektronika melalui berbagai sumber belajar ( internet, buku teks, guru,
dan lain-lain ), kemudian tuliskan hasil pekerjaan kalian pada buku tugas masing-
masing.
PENILAIAN AKHIR BAB
Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan baik dan benar!
1. Jelaskan cara kerja sebuah potensio dari komponen elektronika!
2. Jelaskan pengertian komponen DIAC!
3. Jelaskan pengertian komponen TRIAC!
4. Jelaskan cara mengecek sebuah komponen diac dalam keadaan rusak dan baik
dengan alat ukur elektronika!
5. Jelaskan cara mengatsi sebuah kerusakan pada rangkaian dimmer!
REFLEKSI
Setelah mempelajari bab ini, tentunya Anda akan semakin paham dan
bertambah wawasannya tentang rangkaian pengatur intensitas cahaya (dimmer).
Jika Anda menemukan kesulitan dari bab ini silakan berdiskusi dengan teman
atau guru pendamping, karena bab ini akan berkaitan dengan beb selanjutnya.
TEKNIK ELEKTRONIKA 55
INDUSTRI