Page 31 - E-MODUL_MELLIA LAURA PITRI
P. 31
E-modul Quantum Learning
diperkenalkan oleh Carolus Linnaeus, dimana makhluk hidup di dunia ini
hanya dikelompokan menjadi dua, yaitu Regnum Plantae dan Kingdom
Animalia. Seiring dengan berkembangnya ilmu pengetahuan saat ini, maka
seorang ahli biologi yang bernama Robert H. Whittaker mengelompokan
makhluk hidup menjadi lima kingdom, yaitu Monera, Protista, Fungi,
Plantae dan Animalia.
2. Divisi (Filum)
Setiap kingdom dibagi lagi menjadi kelompok-kelompok yang lebih
kecil. Pada tumbuhan kelompok ini disebut dengan Divisi, sedangkan pada
hewan disebut Filum. Khusus untuk tumbuhan, pada akhir nama divisi
selalu menggunakan akhiran -phyta dan tumbuhan (plantae) dibagi
menjadi tiga devisi yaitu Bryophyta, Pteridophyta, dan Spermatophyta.
Hewan invertebrata dikelompokan menjadi, Hewan berpori (Porifera),
Hėwan berongga (Coelenterata), Cacing pipih (Platyhelminthes), Cacing
gilig (Nemathelminthes), Cacing gelang (Annelida), Hewan Lunak
(Moluska), Hewan berbuku-buku (Arthropoda), Hewan berkulit duri
(Echinodermata).
3. Classis (Kelas)
Setiap divisi atau filum dapat dibagi lagi menjadi kelompok yang
lebih kecil yang dikenal dengan Kelas. Dasar pengelompokannya
menggunakan persamaan dan perbedaan ciri-ciri yang masih umum. Nama
kelas padatumbuhan diberi akhiran -opsida. Tumbuhan Angiospermae
(biji tertutup), Artinya, kelompok tumbuhan berbiji yang bijinya
terlindung dalam bakal buah. Tumbuhan angiospermae dikelompokan
menjadi dua yaitu kelas Magnoliopsida (dikotil). Contoh tanaman yang
termasuk dikotil adalah ketela pohon, mangga, tomat, kacang tanah, dan
kacang panjang. Dan kelas Liliopsida (monokotil). Contoh tanaman yang
termasuk monokotil adalah padi, jagung, jahe, lengkuas, kelapa, anggrek
bulan. Sedangkan tumbuhan Gymnospermae (biji terbuka). Artinya,
kelompok tumbuhan berbiji yang bijinya tidak terlindung dalam bakal
buah. Tumbuhan Gymnospermae dikelompokan menjadi empat yaitu kelas
Coniferophyta, Cycadophyta, Ginkgophyta, dan Gnetophyta. Contoh
tanaman yang termasuk ke dalam kelompok gymnospermae adalah melinjo
(Gnetum gnemon), pakis haji (Cycas rumphii), pinus (Pinus merkusii), dan
sebagainya.
Gambar. Contoh Tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospermae) Gambar. Contoh Tumbuhan berbiji (Gymnospermae)
Sumber: id.School.com terbuka dan tertutup
Sumber: complete education
Kelas VII SMP 25