Page 63 - MODUL MANAJEMEN SDM
P. 63
Langkah-langkah proses rekrutmen adalah:
1. Tahap pertama memperjelas posisi yang akan diisi melalui perekrutan
perlu diperhatikan dengan sangat efektif dan halnya diperlukan untuk
mengisi posisi lowongan yang kosong. Dalam hal ini diperlukan
ketelitian dan ketrampilan dalam pengambilan keputuasan bagi
seorang manajer, agar kepueetuan yang diambil berdasarkan visi dan
misi kebutuhan sumber daya manusia perusahaan
2. Tahap kedua, memeriksa dan memperbaharui uraian pekerjaan untuk
posisi yang dibutuhkan. Kesuksesan dalam proses deskripsi pekerjaan
akan mempermudah pelamar untuk memahami pekerjaan. Spesifikasi
pekerjaan menggambarkan kualifikasi yang dibutuhkan
3. Tahap ketiga, mengindentifikasi sumber-sumber dari pelamar yang
memenuhi syarat. Sumber-sumber lamaran tersebut, tentu perlu
dipertimbangkan dengan kebutuhan dan tujuan perusahaan.
4. Tahap keempat, memilih cara komuniakasi yang efektif untuk
mencari pelamar yang memenuhi syarat. Langkah ini biasanya
melibatkan divisi pemasaran. Dengan melakukan pemasangan iklan
melalui bursa kerja kunjungan ke kampus, orang yang magang dan
program kerja sasma antara lemabaga pendidikan dan perusahaan.
Dengan demikian perusahaan harus menemukan cara untuk
meyakinkan bahwa perusahaan nya merupakan tempat yang baik
untuk bekerja.
f. Kendala-kendala dalam proses rekrutmen
Adapun beberapa kendala yang harus diketahui dalam melaksanakan
proses rekrutmen dan seleksi yaitu (Rachmawati, 2007):
1. Karakteristik Organisasi
Karakteristik di dalam organisasi tentusaja tercerminkan dari
beberapa sistem yaitu budaya perusahaan, nilai, filosofi, 21 norma,
visi dan misi dalam organisasi tersebut dan tujuan yang dimiliki dalam
53