Page 22 - MODUL AJAR KEWIRAUSAHAAN
P. 22

pemberdaya dan pencipta perubahan di Indonesia. Langkah menjadi seperti

                             wirausahawan yang berhasil :
                           1.   Pengendalian lingkungan

                               Orang-orang  yang berhasil mengendalikan perubahan,  merupakan mereka
                               yang telah memahami sumber-sumber daya disekitar mereka.

                           2.   Menyusun strategi dan memasarkan ide

                               Dengan  ide  yang  sederhana,  terencana  implementasinya,  maka  akan
                               tercipta  perubahan  yang  besar.  Kenali  sumber  daya  yang  dimiliki,  dan

                               mulailah berpikir serta bertindak secara kreatif dan inovatif. Maka setiap
                               orang dimungkinkan menjadi penunggang peradaban.


                        Business Plan

                               Sebagai  langkah  awal  dalam  memasuki  aktivitas  bisnis,  perlu  dilakukan

                        perencanaan  bisnis  atau  business  plan.  Menurut  Richard  L.  Daft  (2007;  264)

                        dalam bukunya “Management” menyebutkan business plan adalah dokumen yang
                        merincikan   detail-detail   bisnis   yang   disiapkan   oleh   seorang   wirausahawan

                        sebelum membuka sebuah bisnis baru. Dengan demikian dokumen yang dimaksud
                        haruslah  berisikan  semua  ide,  uraian  tugas  dan  aktivitas,  dan  strategi  yang

                        dijadikan  acuan  dalam  menjalankan  bisnis.  Untuk  itu  business  plan  haruslah
                        bersifat aktif, dinamis, berkesinambungan dan kreatif.

                        Ada dua alasan dasar dalam penyusunan business plan yaitu :

                           1.   Protective benefits

                               Mencegah  atau  mengurangi  kemungkinan  terjadinya  kesalahan  dalam

                               pembuatan keputusan

                           2.   Positive benefits

                               Meningkatnya strategi sukses guna pencapaian tujuan organisasi.

                               Selain dari kedua alasan umum tersebut, berikut ada delapan alasan
                        lainnya yang menjadi dasar pembuatan business plan yaitu :

                           1.   Kejelasan bisnis yang akan dikerjakaN

                           2.   Mengenal struktur dan strategi bisnis

                           3.   Mendapatkan penjelasan detail tentang pasar yang akan dimasuki


                                                               12
   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27