Page 25 - MODUL AJAR KEWIRAUSAHAAN
P. 25
Contoh misal bisnis Kita adalah jenis produksi manufaktur, produksi
kreatif dan lainnya. Pada system operasi produksi juga menjelaskan tentang
proses dari penerimaan pesanan, produksi dan distribusi barang-barang. Jika
bisnis Kita adalah bisnis jasa, Kita harus menuliskan dengan jelas
bagaimana cara Kita menyalurkan jasa kepada pembeli.
5. Marketing plan (Perencanaan pemasaran)
Berisikan deskripsi detail tentang analisis pasar dan strategi
pemasaran yang akan diterapkan. Pemahaman seluruh aspek yang memiliki
kaitan erat dengan pasar perlu diperhatikan. Hal ini sangat berguna untuk
menentukan target pembeli dan target penjualan dalam perencanaan bisnis.
Dalam tahap ini perlu dibuat analisa pasar yang berisi informasi detail
tentang:
a. Kebutuhan konsumen
b. Cara bisnis anda bertemu dengan konsumen di pasar
c. Teknik memperkenalkan produk.
6. Competitor Analysis (Analisis competitor).
Berisikan deskripsi tentang competitor yang ada dalam bisnis sejenis.
Berikut yang harus diperhatikan dalam analisa competitor :
a. Membagi dalam competitor terdekat dan competitor terjauh
Hal ini akan membantu dalam penyusunan strategi bisnis nantinya.
b. Lakukan analisa dan ketahui apa kekuatan serta kelemahan dari produk/
jasa yang dimiliki pesaing.
1. Dengan mengetahui kekuatan pesaing wirausahawan bisa membuat
strategi pemasaran yang unik dan berbeda.
2. Gunakan strategi yang tidak mudah ditiru.
3. Dengan mengetahui kelemahan pesaing dapat kita gunakan sebagai
tolak ukur membuat produk/ jasa yang lebih baik dari pesaing.
7. SWOT Analysys (Analisis SWOT)
Berisikan analisis internal (kekuatan dan kelemahan) dan eksternal (peluang
dan ancaman), serta strategi-strategi dalam mengurangi kelemahan dan
ancaman.
15