Page 18 - MODUL PROMKES
P. 18
3. PKRS dalam pelayanan rawat inap bagi pasien yaitu diruang-ruang
darurat, rawat intensif dan rawat inap.
4. PKRS dalam pelayanan penunjang medik bagi pasien, yang terutama di
pelayanan Obat Apotik, pelayanan Laboratorium dan pelayanan
rehabilitasi medik bahkan juga kamar mayat.
5. PKRS dalam pelayanan bagi klien (orang sehat) adalah seperti di
pelayanan KB, konseling gizi, bimbingan senam, pemeriksaan kesehatan
(Chek Up), konseling kesehatan jiwa, konseling kesehatan remaja.
6. PKRS diruang pemberdayaan rawat inap yaitu di ruang dimana pasien saat
rehabilitasi
b. Di Luar Gedung
Di luar gedung Rumah Sakit tidak tersedia peluang untuk melakukan PKRS.
Kawasan luar gedung Rumah Sakit pun dapat dimanfaatkan secara maksimal
untuk PKRS yaitu :
1. PKRS di tempat Parkir yaitu pemamfaatan ruang yang ada di
lapangan/gedung parkir sejak dari bangunan gardu parkir sampai ke sudut-
sudut lapangan/gedung parkir.
2. PKRS di taman Rumah Sakit yaitu taman-taman yang ada di depan,
samping/sekitar maupun di dalam/halaman dalam Rumah Sakit.
3. PKRS di dinding luar Rumah Sakit
4. PKRS di kantin/warung-warung/toko-toko/kios-kios yang ada dikawasan
Rumah Sakit
5. PKRS di tempat ibadah yang tersedia di Rumah Sakit (mesjid dan
musholla)
6. PKRS di pagar pembatas kawasan Rumah Sakit
8. Indikator Keberhasilan Promosi Kesehatan di Rumah Sakit
Indikator keberhasilan perlu dirumuskan untuk keperluan pemantauan dan
evaluasi PKRS (Kemenkes, 2010). indikator keberhasilan mencakup indikator
masukan (input), indikator proses, indikator (output), dan indikator dampak.
8