Page 46 - Modul Teori - Metodologi Penelitian
P. 46

penelitian,  pembaca  dapat  langsung  memahami  inti  dari  topik  yang  dikaji  dalam

                           penelitian, bahkan dapat dibayangkan nantinya analisis akan dilakukan seperti apa dan
                           temuan apa yang dapat diperkirakan dari analisis-analisis data pada level doktoral.

                           Kemudahan memahami kerangka pemikiran atau kerangka konsep penelitian tersebut
                           karena  konsep-konsep  utama  yang  disajikan  di  bagian  ini  benar-benar  merupakan

                           konsep-konsep inti yang saling berinteraksi membangun kerangka teoretis yang kokoh

                           dan  komprehensif  dalam  rangka  menjawab  pertanyaan-pertanyaan  penelitian  dan
                           mencapai tujuan penelitian.


                       2.  Tujuan tinjauan pustaka

                         Tinjauan pustaka memiliki beberapa tujuan utama. Dinataranya;

                         a.  menginformasikan kepada pembaca hasil-hasil penelitian lain yang berkaitan erat
                             dengan  penelitian  yang  dilakukan  saat  itu,  menghubungkan  penelitian  dengan

                             literatur-literatur  yang  ada,  dan  telah  mengisi  celah0celah  dalam  penelitian-
                             penelitian sebelumnya

                         b.  Dapat menyediakan kerangka kerja dan tolok ukur untuk mempertegas pentingnya
                             penelitian  tersebut  seraya  membandingkan  hasil-hasilnya  dengan  penemuan-

                             penemuan lain. Semua atau beberapa alasan ini bisa menjadi dasar bagi peneliti

                             untuk menuliskan literatur-literatur yang relevan ke dalam penelitiannya.


                       3.  Manfaat tinjauan pustaka
                           a.  Menguraikan variabel  penelitian yang  harus  diperhitungkan  oleh  peneliti  agar

                              tujuan studi atau penelitian dapat dicapai

                           b.  Memberikan     batasan    kepada    penelitian    yang    dilakukan    dengan
                              menunjukkan variabel  bebas atau varaible  terikat yang  relevan  dan  yang  tidak

                              relevan
                           c.  Merupakan  acuan  bagi  peneliti  dalam  mengartikan teknik  analisis  data yang

                              dikumpulkan dalam penelitian.

                           d.  Memberikan dasar pemikiran atau alasan pada peneliti untuk menyimpulkan hasil
                              penelitian sesuai dengan tujuan (objektif) dari penelitian tersebut




                                                             35
   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51