Page 49 - E-Modul Strategi Pembelajaran
P. 49

1) Autentik,  yaitu  masalah  harus  lebih  berakar  pada  kehidupan

                                    dunia  nyata  siswa  dari  pada  berakar  pada  prinsip-prinsip
                                    disiplin ilmu tertentu

                                  2) Jelas, yaitu masalah dirumuskan dengan jelas, dalam arti tidak

                                    menimbulkan masalah baru bagi siswa.
                                  3) Mudah  dipahami,  yaitu  masalah  yang  diberikan  hendaknya

                                    mudah  dipahami  dan  dibuat  sesuai  dengan  tingkat
                                    perkembangan siswa.

                                  4) Luas dan sesuai dengan tujuan pembelajaran, artinya masalah

                                    tersebut  mencakup  seluruh  materi  pelajaran  yang  akan
                                    diajarkan  sesuai  dengan  waktu,ruang  dan  sumber  yang

                                    tersedia dan didasarkan pada tujuan pembelajaranyang telah
                                    ditetapkan.

                                  5) Bermanfaat, yaitu masalah yang telah disusun dan dirumuskan
                                    haruslahbermanfaat,  yaitu  dapat  meningkatkan  kemampuan

                                    berfikir  memecahkanmasalah  siswa,  serta  membangkitkan

                                    motivasi belajar siswa.
                               b. Berfokus pada Keterkaitan antar Disiplin

                                         Meskipun  SPBM  hanya  mungkin  berpusat  pada
                                  matapelajaran  tertentu  (IPA,  Matematika,  Ilmu-ilmu  Sosial),

                                  masalah yang akan diselidiki telah yang dipilih benar-benar nyata
                                  agar  dalam  pemecahannya  siswa  meninjaumasalah  itu  dari

                                  banyak mata pelajaran.

                               c. Penyelidikan Autentik
                                         SPBM  mengharuskan  siswa  melakukan  penyelidikan

                                  autentik  untuk  mencari  penyelesaian  nyata  terhadap  masalah

                                  nyata.Mereka harus menganalisis dan mendefinisikan masalah,
                                  mengembangkan           hipotesisdan        membuat         ramalan,

                                  mengumpulkan            dan         menganalisis           informasi,
                                  melakukaneksperimen  (jika  diperlukan),  membuat  inferensi  dan

                                  merumuskan kesimpulan.




                                                           44
   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53   54